Ternyata, Kualitas Tidur Kita Dipengaruhi 5 Hal di Kamar Tidur Ini!

Anna Maria Anggita - Jumat, 2 April 2021
5 Hal yang berpengaruh pada kualitas tidurmu
5 Hal yang berpengaruh pada kualitas tidurmu pixabay

Parapuan- Entah Kawan Puan menyadari atau tidak, tetapi kamar tidur dan seisinya ternyata berdampak pada kualitas tidurlho. 

Oleh karena itu, kita tidak boleh sembarangan meletakan barang di kamar tidur karena jika tidur kita tidak berkualitas, suasana hati biasanya akan terpengaruh. Dengan kata lain, barang yang ada di kamar tidur bisa mempengaruhi suasana hati karena berkaitan dengan kualitas tidur. 

Ada beberapa hal yang mampu memengaruhi kualitas tidur seseorang. PARAPUAN rangkum dari Kompas.com, berikut daftar benda di kamar yang bisa berdampak kualitas tidur kita: 

 

Baca Juga: Ingin Seprai Bersih dan Tahan Lama? Hindari 4 Hal Ini Saat Mencucinya

 

Kondisi kasur

Setiap malam kita semua akan ke kasur atau tempat tidur untuk beristirahat. Sayangnya, banyak dari kita yang kurang peduli pada kondisi kasur. Padahal secara tidak disadari, kasur yang buruk bisa membuat tubuh terasa sakit dan kualitas tidur jadi berantakan. 

Sebaiknya, perhatikan kebutuhan tubuh kita agar tepat membeli tipe kasur yang seperti apa. Sebagai contoh, kasur busa cocok untuk menopang tubuh saat tidur karena mengikuti bentuk tubuh. 

Jika tidak nyaman dengan kasur kita, segera ganti ya, Kawan Puan!

Bantal yang salah

Bantal yang sesuai akan memberikan dukungan untuk kepala, leher, dan bahu. Pada akhirnya, istirahat malam kita jadi akan berkualitas dengan bantal yang tepat. 

Untuk mendapatkan bantal yang sesuai untuk tubuh, kita perlu tanyakan apa kebutuhan kita. Apakah kita butuh bantal yang keras, lembut, atau sedang-sedang saja. Setelah itu, sesuaikan dengan kepala, leher, dan bahu.

Selain memperhatikan bantal yang cocok untuk kepala, perhatikan juga bahan bantalnya.  Sebagai saran, kita bisa membeli bantal terbuat dari busa memori atau memory foam. Soalnya, busa memori ini memang diciptakan untuk kenyamanan kepala dan lehermu.

Seprai

Bukan hanya kasur dan bantal saja, tetapi seprai juga perlu diperhatikan karena berpengaruh pada kualitas tidur. Kain ini berpengaruh karena berkaitan dengan kenyamanan kita juga. 

Jika ruangan kita panas, kita bisa menggunakan seprai berbahan katun, Sedangkan, kalau kamar kita sudah cukup dingin dan kita menyukai sesuatu yang estetik, kita bisa memakai seprai sutra yang sangat lembut. Cari dan sesuaikan dengan kenyamananmu, Kawan Puan. 

Baca Juga: Selain Sereh, 4 Tanaman Ini Bisa Bantu Kamu Mengusir Nyamuk!

 

Suhu kamar

Suhu kamar yang berubah-ubah punya dampak pada tingkat stres manusia. Perlu diketahui kalau suhu yang terlalu panas atau lebih condong ke dingin mampu meningkatkan kegelisahan.

Untuk mendapatkan tidur yang nyenyak, kita bisa mengatur suhu kamar antara 18-22 derajat celsius sebagai solusi. 

Tidak masalah meskipun tak memiliki AC. Terpenting, suhu yang stabil wajib ada agar tidur nyenyak. 

Gawai

 

Siapa diantara Kawan Puan yang masih menggunakan ponsel saat akan tidur? Mulai sekarang, sebaiknya hindari. Soalnya, penggunaan gawai yang tidak terkontrol akan berefek pada jam tidur kita. 

Apabila kita menghabiskan waktu dengan gawai sebelum tidur, otak akan terangsang untuk bekerja terus. Akibatnya kita sulit bersantai dan tidur.

Supaya jam tidur tak terganggu, sebaiknya letakan ponsel kita satu jam sebelum tidur di sisi lain ruangan. Bisa juga dengan mengaktifkan night mode. 

(*) 

Baca Juga: Penting! Ini 4 Tanda Kamu Perlu Mengganti Kasur dengan yang Baru