Awas Jangan Ketipu, Ini Dia 4 Cara Membedakan Barang Ori dan KW!

Rizka Rachmania - Jumat, 2 April 2021
Awas Jangan Ketipu, Ini Dia 4 Cara Membedakan Barang Ori dan KW!
Awas Jangan Ketipu, Ini Dia 4 Cara Membedakan Barang Ori dan KW! shironosov

3. Logo

Logo adalah bagian dari produk yang agak sulit untuk ditiru. Makanya, Kawan Puan bisa mengecek bagian logo untuk mencari tahu apakah itu barang asli atau tiruan.

Tapi, sekarang ini sudah banyak juga ya, yang sangat pintar mengakali logo dengan dibuat semirip mungkin dengan versi aslinya.

Makanya sebagai pembeli kita harus lebih jeli dan detail melihatnya.

Hal pertama yang harus kita lihat adalah warna dan corak. Meski dibuat semirip mungkin, biasanya warna logo tidak akan bisa sama persis.

Baca Juga: Ketahui! 5 Tips Belanja Lipstik Online Agar Kamu Tidak Menyesal

Lalu yang kedua adalah bentuk atau tarikan garisnya. Ketiga, bisa melihat jenis huruf yang dipakai dan spasi antar hurufnya.

Biasanya terdapat perbedaan antara yang asli dengan palsu. Kita mungkin harus mengecek dan membandingkan ke website official store fashion item tersebut untuk mencari tahu seperti apa logo aslinya.

4. Jahitan

Saat sebuah baju atau celana KW terlihat sangat mirip dengan versi orinya, maka Kawan Puan bisa cek bagian jahitannya.

Sudah pasti, barang yang palsu jahitannya terlihat kurang rapi, tidak seragam, ada beberapa bagian yang terlepas, dan renggang-renggang.

Hal ini tentu berbeda dengan barang asli yang jahitannya terlihat lebih rapi, benangnya juga bersih, dan tidak ada bagian yang terlepas.

Kualitas inilah yang menjadi alasan mengapa merek ori umum dijual dengan harga lebih mahal.

Sebab detail terkecilnya pun sangat diperhatikan agar hasilnya sempurna. (*)

Sumber: timesofindia
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Tiket Sold Out, Tiga Member SEVENTEEN Ini Siap Menyapa Carat Indonesia