3. Orang tua perlu jadi supporter anak
Lady Danbury memang bukanlah ibu kandung dari Duke of Hastings, tapi ialah yang mendidik dan menjadi supporter nomor satunya.
Dari Lady Danbury ini kita bisa belajar bahwa orang tua perlu menjadi pendukung nomor satu dari anak-anaknya.
Apalagi jika anak memiliki keistimewaan dibanding anak-anak sebayanya.
Baca Juga: Netflix Umumkan 4 Aktor yang Akan Bergabung di Bridgerton Season 2!
Kawan Puan, kita perlu meniru apa yang Lady Danbury lakukan pada Simon Basset. Selain mendukung, ia juga membantu Simon berdamai dengan kekurangannya dan mencari cara agar kekurangannya tersebut bisa menjadi sebuah kelebihan.
Dan yang tak kalah penting, Lady Danbury selalu memberikan pelukan penuh kasih sayang.
Kita sebagai orang tua juga perlu melakukan hal yang sama pada anak. Tak hanya sebagai bentuk dukungan tapi juga menyediakan tempat yang aman bagi anak.
Kawan Puan, itu dia 3 hal soal parenting yang bisa kita pelajari dari serial Bridgerton season pertama.
Wah, jadi tak sabar melihat Bridgerton season 2 ya! (*)
Baca Juga: Krisis Air Bersih di NTT, Shopee Resmikan Pembangunan Pompa Air