Kawan Puan bisa mengatasi masalah ini dengan mengoleskan lip balm di ujung rambut yang kusut.
Olesi lip balm secukupnya supaya rambut tidak terlihat berminyak dan lepek dan supaya tidak mengalami bad hair day.
Baca Juga: Tanpa Disadari 5 Kebiasaan Sehari-Hari Ini Bisa Memperparah Jerawatmu!
4. Melembabkan Siku dan Tumit Kering
Lip balm juga bisa melembapkan area kulit lainnya, seperti siku dan tumit.
Siku dan tumit yang kering bisa mengganggu penampilan dan membuat kita tidak nyaman.
Nah, atasi masalah itu dengan mengoleskan lip balm ke kulit yang kering.
Lakukan rutin setiap hari untuk mendapatkan hasil yang maksimal.
Baca Juga: Mau Meluruskan Rambut dengan Keratin Treatment? Cek Dulu 3 Fakta Ini
5. Mengatasi Rambut Mengembang
Bagi perempuan, rambut kering dan mengembang bisa menjadi ancaman penampilan kita sehari-hari.
Tenang, Kawan Puan bisa mengatasi hal ini dengan mengoleskan sedikit lip balm pada bagian rambut yang ingin ditata.
Lalu, tata rambut sesuai keinginan dengan jari jemari atau sisir.
Nah, ternyata banyak ya kegunaan lip balm yang bisa bermanfaat untuk masalah sehari-sehari kita.
(*)