Terimalah bahwa kamu dan pasangan tidak selalu sama dalam pilihan, tapi kamu akan tetap didengarkan.
Setiap orang merasa lega jika ia didengarkan dan dipahami.
Ketika kamu dan pasangan membahas tentang politik, dengarkan apa yang ia katakan tanpa menyela atau memaksanya untuk memiliki pemikiran yang sama denganmu.
Bergantian mengungkapkan sudut pandang kemudian saling melontarkan pertanyaan itu dapat membuatmu dan pasangan saling menghormati.
Baca Juga: Aplikasi Kencan Online Ternyata Pengaruhi Kesehatan Mental, Kok Bisa?
Merasa aman untuk tidak saling sepakat pada beberapa hal adalah aspek penting dari hubungan yang langgeng.
Selalu ingat bahwa perdebatan itu bukanlah untuk menang, tapi untuk mendengarkan pendapat satu sama lain.
(*)