Sebelum menemui atasan, pikirkan solusi terlebih dahulu
Setelah kita melakukan kesalahan, atasan pasti bertanya soal solusi untuk memperbaiki kesalahan kita tersebut.
“Saya tidak tahu,” bukanlah jawaban yang atasan kita ingin dengar.
Maka, pikirkanlah terlebih dahulu solusi yang tepat atas kesalahan yang telah dilakukan.
Salah atau benar itu urusan belakangan, yang penting kita telah menunjukkan kalau kita peduli dengan isu yang sedang kita hadapi.
Baca Juga: Jangan Panik, Begini Cara Jawab Pertanyaan Tak Terduga Saat Interview
Ingat, saat datang ke atasan, pastikan perilaku kita cukup baik.
Tunjukan bahwa kita ingin berubah menjadi lebih baik.
Atasan pasti mengerti bahwa semua orang bisa melakukan kesalahan.
Jika ada risiko yang harus kita hadapi, jangan mengeluh di depan atasan.
Selama risiko tersebut masih wajar, tunjukkan bahwa kita bisa bertanggung jawab.