Tinggalkan Karier di Amerika Demi Jadi Barista, Ini Kisah Evani Jesslyn Mendalami Dunia Kopi

Arintha Widya - Rabu, 21 April 2021
INSTAGRAM @EVANI JESSLYN

Pada acara Festival Terampil 2019, lagi-lagi Evani dipertemukan dengan Jokowi, kali ini di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.

Di sana, ia mengajarkan Jokowi cara menyajikan kopi termasuk tahap awal merasakan aromanya hingga menyeruputnya, atau dinamakan cupping kopi.

Baca Juga: Selain Menetralkan Bau, Ini Manfaat Kopi untuk Kebutuhan Rumah Tangga

Visi Evani Jesslyn untuk Kopi Indonesia

Tak cukup sampai di situ, kecintaan Evani Jesslyn terhadap kopi juga mengantarkannya menjadi penceramah di berbagai acara.

Di setiap kesempatan ceramahnya, ia selalu menunjukkan seberapa besar kecintaannya pada minuman pekat tersebut.

Bahkan, Evani senantiasa menegaskan pada dirinya sendiri dan banyak orang, bahwa ia ingin menyuguhkan kopi kualitas terbaik kepada masyarakat.

"Aku ingin semua masyarakat Indonesia itu bisa menikmati kopi Indonesia kualitas terbaik," terangnya dalam sebuah acara yang diadakan TEDxYouth pada tahun 2020.



REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya