“Dampaknya negatif ke psikis. Korban KBGO rentan kesepian, dan rentan terhadap masalah psikologis atau masalah kesehatan mental lainnya seperti depresi, menyakiti diri sendiri hingga bunuh diri,” ungkap Astridiah.
Selain itu, ia menambahkan bahwa korban bisa merasa citra dan kesejahteraan diri mereka lebih rendah. Termasuk di dalamnya munculnya gejala kecemasan.
Apabila dampak psikis ini tidak ditanggulangi atau ditangani dengan baik, besar kemungkinan akan menjadi masalah besar yang berkepanjangan.
Baca Juga: Ada Maudy Ayunda hingga Hwasa, Berikut Perempuan Asia dalam Forbes 30 Under 30 2021
Dampaknya bisa saja tidak hanya berdampak pada korban, tapi juga pada orang-orang di sekitar mereka.
Seperti kekerasan dalam rumah tangga yang berdampak pada anak dan dinamika keluarga.
Dampak KBGO juga ada isolasi sosial, di mana korban menarik diri dari masyarakat, termasuk teman dan keluarga.
Menarik diri ini bisa membuat mereka semakin enggan melaporkan apa yang terjadi pada mereka.