Tak Meriah Seperti Biasa, Begini Cara Ratu Elizabeth Merayakan Ulang Tahun ke-95 Tahun Ini

Alessandra Langit - Rabu, 21 April 2021
Ratu Elizabeth
Ratu Elizabeth Vogue.com

Parapuan.co - Wah, selain peringatan Hari Karitini, rupanya sekarang Ratu Elizabeth berulang tahun ke-95.

Namun, perayaan ulang tahun Ratu Elizabeth kali ini tentu saja tidak semeriah biasanya. Mengingat, belum seminggu, pemakaman Pangeran Philip berlangsung.

Lewat akun Instagram resmi keluarga kerajaan, Ratu Elizabeth menyampaikan pesan terima kasih untuk ucapan yang diberikan oleh masyarakat dari seluruh dunia.

Baca Juga: Punya Tujuan Besar, KPK Beri Penyuluhan Antikorupsi pada 25 Napi Perempuan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by The Royal Family (@theroyalfamily)

Di pesan tersebut Ratu Elizabeth juga menyampaikan bahwa keluarga kerajaan masih berkabung, namun Ia sangat bersyukur atas penghormatan yang masyarakat berikan kepada mendiang suaminya, Pangeran Philip.

"Kami sebagai keluarga, masih berada dalam masa berkabung, namun melihat penghormatan yang diberikan masyarakat Inggris Raya dan negara persemakmuran, membuat kami merasa tenang," ungkap Ratu Elizabeth.

Melansir dari Telegraph.co.ukRatu Elizabeth pada bulan April tahun ini akan merayakannya dengan makan siang bersama keluarga di Kastil Windsor. Ratu Elizabeth akan merayakannya setelah masa berkabung yang akan berakhir pada tanggal 23 April 2021.

Namun demikian, Ratu Elizabeth tidak akan mengadakan pawai ulang tahun seperti biasanya di bulan Juni mendatang. Pawai yang biasanya disiarkan lewat BBC ini, ditiadakan karena masih ada pandemi Covid-19.

Baca Juga: Ada Maudy Ayunda hingga Hwasa, Berikut Perempuan Asia dalam Forbes 30 Under 30 2021

Seperti yang kita tahu, ulang tahun Ratu Elizabeth yang sebenarnya adalah pada 21 April, namun dia tetap memilih untuk mengadakan perayaannya pada bulan Juni setiap tahun.

Ini rupanya berhubungan dengan masa lalunya. Bulan Juni dipilihnya sebagai perayaan ulang tahun setelah pertama kali naik tahta menjadi Ratu, sekaligus peringatan pelantikan sang ayah Raja George VI.

Sejak 1959-an, Ratu Elizabeth lalu memutuskan ulang tahun resminya harus diadakan pada hari Sabtu kedua setiap bulan Juni.(*)