Parapuan.co - Saat menjalani puasa Ramdhan, kita tidak akan makan dan minum selama sekitar 12 jam.
Dilakukan selama sebulan penuh, mungkin kamu berpikir bahwa puasa akan menurunkan berat badan.
Tapi, tak sedikit yang mengalami sebaliknya, berat badan justru melonjak naik usai puasa.
Jika kamu pernah mengalami hal demikian, jangan kaget!
Hal ini bisa jadi akibat dari kebiasaan gaya hidupmu yang kurang tepat selama puasa.
Diwartakan laman Gulf News, penyebabnya adalah asupan kalori yang lebih tinggi dan kurangnya aktivitas fisik untuk membakarnya.
Misalnya, saat tidak berpuasa, kita mengonsumsi makanan dalam jumlah besar saat buka puasa dan saat sahur.
Kemudian, makanan berlemak dan bergula lebih sering dikonsumsi di bulan Ramadhan dibandingkan dengan bulan-bulan saat tidak berpuasa.