Memiliki kemampuan menilai kelayakan dirinya
Perempuan perlu tahu value di dalam dirinya dan paham seberapa layak mereka memperoleh sesuatu.
Setiap orang tentu pernah merasakan dirinya tidak layak, tidak mampu, dan tak berhak mendapatkan sesuatu.
Pikiran semacam ini tidak akan membuat kariermu maju, karena dirimu sendiri seolah malah tidak menginginkan kemajuan.
Baca Juga: Seperti Apa Budaya Kerja Pasca Pandemi Covid-19? Ini Prediksinya
Kemampuan untuk bertanggung jawab
Perempuan perlu bertanggung jawab dalam perusahaan dengan cara melakukan pekerjaan dengan baik dan tepat.
Di setiap level pekerjaan, tentulah posisi yang menentukan tanggung jawab apa yang perlu dilakukan seseorang.
Dalam hal ini, laki-laki maupun perempuan mempunyai tanggung jawab pekerjaan yang sama, tak peduli apa gender mereka.
Baca Juga: Inspiratif! Ini Cerita Valerie Thomas Ubah Kekurangan Diri Menjadi Ide Bisnis
Laki-laki dan perempuan bisa saja mengalami hal yang sama, tetapi laki-laki terus melangkah maju mengembangkan karier di kantor.
Oleh karenanya, yang perempuan perlukan untuk mengembangkan diri dan kariernya adalah dengan tetap melangkah ke depan demi mendapatkan yang terbaik.