Parapuan - Kawan Puan, siapa yang tidak tahu Naomi Osaka?
Ia merupakan seorang atlet tenis lapangan perempuan yang lahir di Osaka, Jepang.
Di usianya yang baru 23 tahun, Naomi sudah menjadi salah satu atlet paling populer sepanjang masa.
Dedikasinya terhadap dunia olahraga dan aktivismenya dalam kehidupan pribadi telah menginspirasi jutaan penggemar dan menarik merek serta sponsor terkenal.
Baca Juga: Agar Tetap Bahagia saat Bangun Tidur, Kamu Bisa Lakukan Cara Ini
Di samping itu, sebagai seorang petenis ia pun turut membagikan beberapa perawatan diri atau self care yang wajib dilakukan agar selalu tetap berenergi.
Dilansir dari Byrdie berikut ini 8 tips self care ala Naomi Osaka:
1. Mendengarkan musik
Naomi mengatakan kalau salah satu hal yang membuatnya fokus dalam pertandingan adalah mendengarkan musik.
Dengan memasang headphone, lalu mendengarkan setiap ketikan musik, ia merasa masuk ke zona pertandingan.
Baca Juga: Rashida Tlaib, Perempuan Muslim Pertama di Kongres Amerika Serikat
Di mana ia bisa memvisualisasikan rencana permainan yang akan digunakan saat pertandingan tenis lapangan.
Dan salah satu lagu favorit yang selalu diputarnya adalah "Don't Hurt Yourself" dari Beyonce.
2. Barang yang tak pernah ditinggalkan di tas
Naomi mengungkap kalau telepon genggam harus selalu ada di tasnya.
Sebab menurutnya, ia tak tahu kapan ada waktu luang untuk menghubungi keluarga dan temannya, karena jadwal latihan dan kompetisi yang padat.
Jadi apabila ada waktu luang ia langsung menghubungi orang-orang yang dikasihinya.
Baca Juga: Inilah Sosok Melinda Gates, Perempuan Karier Sukses dan Filantropis Aktif
3. Hal yang tak boleh dilupakan sebelum tidur
Sebelum tidur, Naomi selalu mencuci muka.
Naomi menuturkan kalau mencuci muka adalah cara termudah dan paling efisien untuk merawat kulit wajah.
Lihat postingan ini di Instagram
4. Naomi berharap semua orang menyadari pentingnya perlindungan diri dari matahari
Meskipun Naomi merupakan orang berkulit gelap atau melanasi, bukan berarti kulitnya tahan dari sinar matahari.
Pasalnya jika terkena paparan sinar matahari tanpa adanya perlindungan, kulit bisa menjadi rusak bahkan bisa menimbulkan kanker kulit.
Oleh karena itu, Naomi selalu menggunakan krim tabir surya setiap hari, baik di dalam maupun di luar ruangan.
Baca Juga: Tak Banyak Diketahui, Berjemur Jam 12 Siang Bisa Optimalkan Vitamin D
5. Produk yang harus ada di kulit
Selain menggunakan krim tabir surya, Naomi tak pernah melewatkan mengaplikasikan pelembab.
Supaya kelembapan wajah dan bagian tubuh lainnya terjaga dengan baik.
6. Hal yang membuatnya rileks
Adapun hal yang membantu Naomi melepas kelelahan dan stres adalah meditasi dan menonton anime.
Naomi menyatakan konsisten berlatih meditasi dapat sangat membantu permainan dan pikirannya.
Baca Juga: Persiapan Lebaran, Terapkan Tips Belanja yang Lebih Ramah Lingkungan Ini yuk!
7. Produk yang harus disantap dan diminum sebelum pertandingan
Sebelum bertanding, Naomi selalu minum sports drink terutama rasa mangga dan nanas.
Naomi mengungkap kalau menghidrasi tubuh sangat penting baik sebelum atau pun sesudah bertanding.
8. Hal yang membuatnya menjadi Naomi yang sesungguhnya
Naomi mengaku kalau jika ia sedang berkumpul bersama saudara perempuan dan keluarganya membuat dia menjadi Naomi yang sesungguhnya.
"Aku senang menghabiskan waktu bersama keluarga dan melakukan hal yang kita sukai," tutup Naomi. (*)