Tips Hemat saat Renovasi Dapur, Biaya Minim dengan Hasil Maksimal

Ratu Monita - Selasa, 11 Mei 2021
Ilustrasi ruangan dapur
Ilustrasi ruangan dapur kitchenandbathclasic

3. Pertimbangkan penghematan biaya untuk barang-barang mahal

Salah satu cara menghemat renovasi dapur adalah pertimbangkan penghematan biaya yang dapat secara signifikan mengurangi biaya total renovasi.

Misalnya, pertimbangkan untuk memperbaiki lantai atau lemari daripada menggantinya sama sekali.

Khususnya lantai kayu, kamu akan terkejut betapa indahnya tampilan kayu setelah selesai disempurnakan.

Hal yang sama berlaku untuk lemari, penyempurnaan atau refinishing lemarimu bukanlah suatu pilihan, mengecat ulang lemarimu masih akan jauh lebih murah daripada menggantinya, terutama jika kamu membutuhkan lemari khusus.

Jika kamu dapat mengambil jalan pintas pada hal ini, kamu akan dapat menghemat banyak uang untuk keseluruhan anggaran.

Selain itu, cara ini akan mengurangi waktu renovasi secara keseluruhan.

 Baca Juga: Seberapa Sering Rumah Perlu Dibersihkan dengan Vacuum Cleaner? Ini Penjelasannya!

4. Lakukan tugas yang bisa dikerjakan sendiri untuk memangkas biaya

Mungkin kebanyakan dari kita berpikir soal renovasi rumah sudah menjadi tugas para profesional untuk mengatasinya.

Namun, jika anggaran yang kamu miliki terlalu ketat, kamu bisa melakukan sendiri renovasi yang lebih mudah seperti mengecat lemari dan dinding sendiri selama akhir pekan.

Buatlah kegiatan renovasi yang kamu lakukan sendiri itu terasa menyenangkan, dan ajak anggota keluarga lainnya untuk menghabiskan waktu berkualitas mengerjakan renovasi dapur bersama.

(*)

 

Sumber: Asia One
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati