3 Alasan Perempuan Tetap Perlu Kejar Mimpinya Meski Sudah Jadi Ibu

Arintha Widya - Minggu, 16 Mei 2021
Ibu yang sedang mengajari anak tunggal
Ibu yang sedang mengajari anak tunggal staticnak1983

Parapuan.co - Kawan Puan, terkadang perempuan merasa ia tidak lagi perlu mengejar mimpinya setelah menikah.

Padahal, impian tetap penting untuk diwujudkan siapa saja, bahkan setelah kita menjadi ibu.

Ketika perempuan menjadi seorang ibu, ia bisa jadi hanya memikirkan anak-anaknya.

Seringkali, ia lupa bahwa dirinya sendiri juga punya cita-cita yang bisa dibilang sama pentingnya dengan merawat anak-anak.

Baca Juga: ‘Festival Mimpi Ibu’ Digelar untuk Dukung Para Ibu Mewujudkan Mimpinya

Namun, kamu perlu tahu anak-anak pun akan punya masa di mana mereka terlepas dari orang tua.

Untuk itu tidak egois rasanya jika kamu tetap ingin mengejar mimpi walau menjadi seorang ibu.

Hal tersebut kamu lakukan bukan semata untuk kebahagiaan diri sendiri, tetapi juga anak-anakmu, lho.

Bagaimana bisa? Simak 3 alasan kenapa perempuan perlu mengejar impiannya meski sudah jadi ibu sebagaimana mengutip Moms With Dreams University berikut ini!

Baca Juga: Unik, 5 Profesi di Dunia Ini Hanya Bisa Dikerjakan oleh Perempuan!

1. Anak memperhatikan apa yang ibunya lakukan

Mengejar mimpimu selagi mendidik anak-anak, sama saja memberikan contoh baik kepada mereka.

Anak-anak cenderung memperhatikan apa yang orang tuanya lakukan, termasuk bagaimana ibunya berusaha keras merawat mereka sembari mewujudkan mimpi.

Jika Kawan Puan ingin kelak anak-anak tumbuh menjadi pribadi yang tak lelah mengejar mimpi, jadilah teladan yang baik bagi mereka.

Sambil mewujudkan impian itu, seorang ibu juga perlu memikirkan tentang pesan yang kiranya bisa disampaikan pada anak-anak tercinta.

Baca Juga: Kesalahan yang Wajib Kamu Hindari saat Melakukan Wawancara Kerja

2. Kebahagiaan ibu adalah kebahagiaan seluruh rumah

Tampaknya benar bahwa kebahagiaan seorang ibu dapat memengaruhi seluruh anggota keluarga di rumah.

Rumah tangga yang bahagia menjadi salah satu bukti kalau ibu juga merasakan kebahagiaan.

Bagaimana membuat ibu bahagia? Bagaimana membuat seorang perempuan bahagia di dalam kehidupan rumah tangganya?

Baca Juga: 4 Tipe Perempuan dalam Mewujudkan Mimpi, Kamu yang Mana, Kawan Puan?

Salah satunya ialah dengan memberikan ruang supaya perempuan dapat mewujudkan impiannya.

Walau sudah jadi ibu, perempuan tentu masih berharap dirinya memiliki kesempatan yang dulu dimilikinya saat masih single.

Oleh sebab itu, Kawan Puan tak perlu merasa bersalah ketika kamu mengambil kesempatan menggapai mimpimu walau sudah berstatus ibu, ya.

3. Menemukan tujuan hidup selagi mewujudkan impian

Tak jarang, para perempuan berpikir apakah tujuan mereka hidup adalah untuk menikah dan punya anak saja?

Barangkali, Kawan Puan pernah memikirkan hal yang sama, terlebih saat anak sudah mulai beranjak remaja.

Ketika mereka sudah jarang menghabiskan waktu bersama kita di rumah, kamu sebagai seorang ibu jadi kesepian.

Rasa sepi itu membuatmu kembali mencari tahu tentang tujuan hidupmu sebenarnya.

Baca Juga: Ibu Punya Mimpi Bantu Bangun Kepercayaan Diri Lewat 'Narasi Ibu untuk Ibu'

Kalau kamu sedang merasakannya sekarang, yang bisa kamu lakukan adalah dengan kembali mengingat mimpimu lalu berusaha mewujudkannya.

Selagi mewujudkan impian, kamu akan mengerti tujuan hidup apa yang sebenarnya ingin kamu capai.

Intinya adalah, menggapai mimpi tidak dibatasi apapun, apalagi karena sudah menikah dan punya anak.

Selama masih hidup, lakukan apa yang kamu mau asalkan tidak merugikan orang lain dan melanggar hukum, ya.(*)

Sumber: Moms With Dreams University
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru