Ada 7 Fase, Ini Waktu dan Tempat Menyaksikan Gerhana Bulan Total di Indonesia

Alessandra Langit - Senin, 24 Mei 2021
Gerhana Bulan Total
Gerhana Bulan Total Kompas.com

Di Indonesia sendiri, gerhana bulan total dapat disaksikan dari arah Timur Tenggara.

Gerhana bulan total ini terjadi dalam tujuh fase, dan setiap fasenya berpengaruh pada lokasi dan waktu kita menyaksikannya.

1. Awal gerhana penumbra

Bulan akan terlihat membesar dan hanya bisa disaksikan oleh masyarakat di Papua dan Kepulauan Aru.

2. Awal gerhana sebagian

Bulan perlahan-lahan tertutup bagian bumi.

Fase ini hanya dapat disaksikan masyarakat di Papua, Papua Barat, Maluku (kecuali Kepulauan Aru), Maluku Utara, Sulawesi Utara, sebagian Gorontalo, sebagian Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Baca Juga: Terkait Kasus Kematian Akibat Vaksin, Komnas KIPI Beri Klarifikasi

3. Awal gerhana total

Pada fase ini, Kawan Puan bisa melihat bulan mulai kemerahan.

Fenomena ini dapat dilihat oleh seluruh wilayah di Indonesia di malam hari kecuali Aceh, Sumatra Utara, Sumatra Barat, dan Riau.

Fenomena ini mulai berlangsung pukul 20:09:29 WIT atau 19:09:29 WITA atau 18:09:29 WIB.

Sumber: Kompas TV,BMKG.go.id
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Viral di TikTok Bank BCA Buka Pinjol Tanpa Agunan, Begini Faktanya