Lulusan Teknik Industri ITB (S1) dan Hukum Bisnis Universitas Padjadjaran (S2), Nicke Widyawati, adalah Direktur Utama PT Pertamina (Persero).
Nicke mengemban tanggung jawab sebagai direktur utama sejak tahun 2018, tepatnya tanggal 20 April, satu hari sebelum hari Kartini.
Sebelum menjadi direktur utama, Nicke menempati posisi sebagai Direktur Sumber Daya Manusia, dan sempat merangkap jabatan sebagai plt Direktur Logistik, Supply Chain, dan Infrastruktur.
Ia pun pernah berkarier di PT PLN sebelum mendapatkan kesempatan bekerja di Pertamina.
Kesuksesan karier Nicke tentu tidak didapat tanpa usaha. Perempuan ini bahkan telah memulai kariernya sejak usia 21 tahun dengan bekerja di Bank Duta Cabang Bandung.
Waktu demi waktu, Nicke terus mengembangkan karier dan meningkatkan kemampuan diri, hingga bisa mendapat tanggung jawab sebagai direktur utama Pertamina.
Baca Juga: Mengenal Sivera Dian Getrida, Pemimpin Perempuan di Industri Energi dan Petrokimia
Wah, pemimpin perempuan di perusahaan BUMN tadi sangat menginspirasi kita ya, Kawan Puan.
Mereka membuktikan kalau perempuan pun bisa memiliki jabatan tinggi dalam kariernya.
Hal tersebut menginspirasi kita bahwa jika kita mau berusaha mencapai mimpi dan cita-cita, tujuan apapun di masa depan, pasti bisa kita raih! (*)