Ini Alasan Mengapa Kawan Puan Wajib Catat Siklus Menstruasi Tiap Bulan

Alessandra Langit - Minggu, 30 Mei 2021
Sebelum telat menstruasi kita bisa tahu terjadinya kehamilan dari 13 tanda hamil muda berikut ini.
Sebelum telat menstruasi kita bisa tahu terjadinya kehamilan dari 13 tanda hamil muda berikut ini. freepik.com

Bagi perempuan yang ingin hamil

Mengetahui durasi siklus menstruasi sangatlah bermanfaat. 

Bagi perempuan yang mencoba untuk hamil, memahami waktu siklus sangat penting untuk menentukan waktu kemungkinan besar mereka untuk hamil.

Perempuan dianggap subur jika sel telur telah dilepaskan dari ovarium dan dapat bergabung dengan sperma laki-lao. 

American College of Obstetricians and Gynecology menyatakan bahwa, perempuan bisa hamil jika berhubungan seks saat lima hari sebelum ovulasi hingga satu hari setelahnya.

Umumnya, ovulasi terjadi sekitar 14 hari sebelum dimulainya periode menstruasi berikutnya. 

Tetapi setiap perempuan memiliki siklus berbeda. 

Baca Juga: Sering Alami Migrain saat Menstruasi? Coba Atasi dengan Cara Ini yuk!

Mengetahui kapan kamu benar-benar berovulasi dan melakukan hubungan intim sekitar waktu itu dapat meningkatkan peluangmu untuk hamil.

Sumber: Everyday Health
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara

Pemberian Vaksinasi PCV Jadi Langkah Penting Pencegahan Penyakit Pneumonia