Mengenal Morphing, Pelecehan Seksual Online yang Dialami Citra Kirana

Aulia Firafiroh - Rabu, 2 Juni 2021
Persiapan lebaran ala Citra Kirana
Persiapan lebaran ala Citra Kirana dok. ZALORA

Dilansir dari siaran pers SAFENet (Southeast Asia Freeedom of Expression Network), berdasarkan Catatan Tahunan 2021 (CATAHU) Komnas Perempuan yang dirilis pada 5 Maret 2021 menyebutkan bahwa mereka menerima laporan 940 kasus KBGO sepanjang tahun 2020.

Hal ini menunjukkan adanya peningkatan jumlah kasus lebih dari tiga kali lipat dari tahun 2019 ke 2020.

Diketahui sebelumnya, kasus KBGO di tahun 2019 sebanyak 281 kasus.

Pernyataan tersebut juga dibenarkan oleh LBH APIK Jakarta juga menangani peningkatan kasus KBGO sebanyak 307 kasus sepanjang 2020.

Baca juga: Kekerasan Berbasis Gender Online Meningkat, Ini Dampaknya Bagi Korban

Mengutip dari Parapuan.co, pada tahun 2019, LBH APIK menangani 17 kasus KBGO dan meningkat drastis di tahun 2020.

Kekerasan jenis online ini juga kerap dialami oleh beberapa artis perempuan, salah satunya Citra Kirana.

Melansir dari ketik.unpad.ac.idVeryanto Sitohang, Komisioner Komnas Perempuan memaparkan bahwa ada sembilan bentuk KBGO.

Sedangkan yang dialami oleh Citra Kirana merupakan KBGO yang berbentuk morphing.

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat