Parapuan.co - Baru-baru ini, aktris sekaligus pesinetron Citra Kirana menjadi sorotan karena foto dirinya diedit menjadi telanjang oleh oknum yang tidak bertanggung jawab.
Hal itu berawal dari foto seorang perempuan telanjang yang kemudian wajahnya diedit menjadi wajah Citra Kirana mengenakan hijab pink.
Diketahui, foto tersebut diunggah oleh salah satu akun twitter yang kerap mengedit foto artis menjadi telanjang.
Tentu saja, kejadian itu menjadi viral di jagat sosial media Twitter dan menuai banyak kecaman dari berbagai pihak
Baca juga: Waspada! Kasus Kekerasan Berbasis Gender Online Meningkat, Ini 9 Bentuknya
Tak hanya Citra Kirana, beberapa selebriti seperti Najwa Shihab, Nagita Slavina, Ayana Moon, Nisa Sabyan, dan beberapa artis lainnya ikut menjadi korban kekerasan gender berbasis online ini.
Ditengah perkembangan teknologi dan sosial media yang semakin pesat, juga dibarengi dengan kekerasan gender yang kini merambah ke dunia online.
Tidak ada bedanya kekerasan gender berbasis online dengan dunia nyata, pasalnya keduanya sama-sama bertujuan untuk melecehkan dan menyakiti korbannya.
Apalagi saat kondisi pandemi seperti ini, kekerasan gender berbasis online meningkat.
Dilansir dari siaran pers SAFENet (Southeast Asia Freeedom of Expression Network), berdasarkan Catatan Tahunan 2021 (CATAHU) Komnas Perempuan yang dirilis pada 5 Maret 2021 menyebutkan bahwa mereka menerima laporan 940 kasus KBGO sepanjang tahun 2020.
Hal ini menunjukkan adanya peningkatan jumlah kasus lebih dari tiga kali lipat dari tahun 2019 ke 2020.
Diketahui sebelumnya, kasus KBGO di tahun 2019 sebanyak 281 kasus.
Pernyataan tersebut juga dibenarkan oleh LBH APIK Jakarta juga menangani peningkatan kasus KBGO sebanyak 307 kasus sepanjang 2020.
Baca juga: Kekerasan Berbasis Gender Online Meningkat, Ini Dampaknya Bagi Korban
Mengutip dari Parapuan.co, pada tahun 2019, LBH APIK menangani 17 kasus KBGO dan meningkat drastis di tahun 2020.
Kekerasan jenis online ini juga kerap dialami oleh beberapa artis perempuan, salah satunya Citra Kirana.
Melansir dari ketik.unpad.ac.id, Veryanto Sitohang, Komisioner Komnas Perempuan memaparkan bahwa ada sembilan bentuk KBGO.
Sedangkan yang dialami oleh Citra Kirana merupakan KBGO yang berbentuk morphing.
Foto berjilbab Citra Kirana diedit dan diletakan pada foto perempuan telanjang.
Morphing merupakan KBGO yang dilakukan dengan cara mengedit foto atau gambar seseorang dan menggantinya dengan wajah sasarannya.
Baca juga: Pendidikan Seksual Komprehensif, Upaya Kurangi Risiko Kekerasan Berbasis Gender Online
Pengubahan suatu gambar atau video tersebut biasanya memiliki tujuan untuk merusak reputasi korbannya.
Jika Kawan Puan mengalami KBGO, segera hubungi dan laporkan kasus yang kamu alami ke Safenet melalui website resminya https://id.safenet.or.id/. (*)