Budaya Perusahaan yang Positif
Lingkungan kerja yang setara gender akan membuat semua karyawan merasa dihormati dan dihargai.
Pada akhirnya, hal ini akan menciptakan tempat kerja yang lebih positif secara keseluruhan bagi semua karyawan.
Lebih Banyak Inovasi dan Kreativitas
Baik laki-laki dan perempuan, mereka membawa bakat, kekuatan, dan keterampilan yang unik dan berbeda di tempat kerja.
Perbedaan bukan masalah karena hal tersebut justru akan menimbulkan banyak inovasi dan kreativitas.
Membangun Reputasi yang Hebat
Saat kita secara sengaja mempromosikan kesetaraan gender di tempat kerja, maka reputasi perusahaan yang hebat dengan dunia luar akan terbentuk.
Penyelesaian Konflik yang Lebih Baik
Keterampilan komunikasi yang kuat di antara karyawan sangat penting untuk kesuksesan di seluruh perusahaan.
Manfaat kesetaraan gender yang dapat meningkatkan kolaborasi dan menghasilkan lingkungan dengan penuh kreativitas membuat Unilever Indonesia memanfaatkan nilai-nilai kesetaraan dan keberagaman untuk membangun bisnis yang lebih baik.
Dengan mengangkat perempuan ke dalam jajaran direksi perseroan, kesetaraan jumlah perempuan dengan pemimpin laki-laki dapat menciptakan kesempatan yang sama.
"Ketika membuat suatu keputusan besar, hasilnya lebih sesuai untuk semua gender karena perseroan memiliki suara yang sama antara laki-laki dan perempuan," kata Hernie Raharja, Chairman of Equality, Diversity, and Inclusion Board (ED & I) Unilever Indonesia dalam Webinar, Senin (7/6/2021).(*)
Baca Juga: Tak Cuma Laki-laki, 7 Orang ini Buktikan Bahwa Perempuan Bisa Jadi CEO