Sejak mulai aktif di industri musik rap pada 2015, Cardi B baru satu kali meraih piala penghargaan musik prestisius Grammy Awards, tepatnya pada 2019.
Dalam Grammy Awards 2019, dia memenangkan kategori Best Rap Album untuk albumnya yang berjudul Invasion of Privacy (2018).
Dia mengalahkan para rapper AS lain yang juga bersaing dalam kategori tersebut antara lain Travis Scott dan Mac Miller.
Baca Juga: Diperkosa hingga Hamil di Usia 19 Tahun, Lady Gaga Ungkap Masa Lalunya
Sementara, Offset telah lebih dulu berkecimpung di industri musik rap, yakni pada 2008.
Namun, dia belum pernah memenangkan Grammy Awards sejauh ini dan baru satu kali dinominasikan dalam ajang penghargaan tersebut.
Dalam Grammy Awards 2020, Offset dinominasikan untuk kategori Best Rap Performance untuk lagunya yang berjudul Clout (2019).
Tapi kategori tersebut dimenangkan oleh rapper AS Nipsey Hussle dengan lagunya Racks in the Middle (2019).(*)