1) Barter item fashion
Kawan Puan, jika kamu memiliki item fashion yang sudah tidak terpakai tetapi masih bagus, kamu bisa menawarkan untuk barter atau bertukar barang dengan orang yang membutuhkan barang tersebut.
Kamu juga bisa meminta untuk bertukar dengan item fashion yang kamu inginkan.
Selain kamu bisa memiliki barang yang kamu inginkan, kamu juga berkontribusi dalam menyelamatkan lingkungan.
2) Menghibahkan barang yang sudah tidak terpakai
Selain menukar, kamu bisa menghibahkan atau memberikan item fashion yang masih layak dipakai kepada mereka yang membutuhkan.
Kamu bisa memberikan pakaian layak pakaimu kepada teman-teman di panti asuhan, korban bencana, atau yayasan sosial yang membutuhkan.
Baca juga: Upcycling; Cara Industri Fashion Tekan Limbah Tekstil dari Sisa Produksi
3) Menjual pakaian preloved
Kawan Puan, jika menurutmu limbah fashion milikmu masih bagus dan layak dipakai, tidak ada salahnya kamu menjualnya kembali.
Selain kamu mendapatkan penghasilan tambahan, kamu juga berkontribusi untuk mengurangi limbah fashion yang berpotensi merusak lingkungan.