Tanda-tanda Kamu Butuh Pekerjaan Baru, Salah Satunya Sering Mengeluh

Vregina Voneria Palis - Sabtu, 17 Juli 2021
Ilustrasi perempuan pekerja butuh pekerjaan baru
Ilustrasi perempuan pekerja butuh pekerjaan baru Photo by Andrea Piacquadio from Pexels

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu masih ragu bertahan di pekerjaan yang sekarang atau harus keluar dan mencari pekerjaaan baru?

Ternyata ada beberapa tanda yang dapat kamu gunakan sebagai petunjuk, apakah kamu harus tinggal atau mencari pekerjaan yang baru.

Apa saja tanda-tanda kamu butuh mencari pekerjaan baru?

Melansir dari situs Thebalancecareers, berikut berbagai tanda kamu membutuhkan pekerjaan yang baru.

Yuk, kita simak!

Baca Juga: Apakah Pindah Kerja Bisa Mengatasi Rasa Jenuh? Ini Jawaban Pakar

1. Sering memikirkan keinginan untuk resign

Setiap orang terkadang mengalami hari buruk di tempat kerja dan tiba-tiba merasa ingin berhenti.

Namun, keinginan tersebut akan hilang seiring menurunnya stres kita.

Tetapi jika kamu terus-terusan mendapati diri sering melamun dan memikirkan kemungkinan berhenti kerja atau resign, maka ini bisa menjadi petanda bahwa kamu membutuhkan pekerjaan yang baru.

Baca Juga: Ini 4 Tips Bekerja saat Tekanan dan Target Pekerjaan Makin Banyak

2. Kamu sering mengeluh tentang pekerjaan 

Kawan Puan, petanda selajutnya adalah kamu terlalu sering mengeluh tentang pekerjaan yang kamu miliki saat ini.

Mengeluh tentang pekerjaan adalah hal yang wajar karena setiap pekerjaan pasti ada pahitnya.

Namun, jika intensitasnya sudah tidak wajar, maka ini bisa menjadi petanda bahwa kamu tidak betah dengan pekerjaan yang dimiliki saat ini.

3. Mengidam-idamkan masa pensiun

Pentanda lain kamu butuh mencari pekerjaan lain adalah kamu sering mengimpikan masa pensiun yang masih lama.

Jika kamu masih tergolong muda dan produktif, mengidam-idamkan masa pensiun bisa menjadi petanda kamu bosan dan jenuh dengan pekerjaan kamu sekarang ini.

4. Pola tidur terganggu

Kawan Puan, apakah kamu mengalami kesulitan untuk tidur, atau sering terbangun di malam hari dengan kekhawatiran tentang pekerjaan?

Jika iya, maka kamu bisa mempertimbangkan untuk pindah pekerjaan atau mencari pekerjaan yang baru.

Tidur sangat penting untuk kesehatan, dan stres akibat pekerjaan dapat menjadi penyebab mengapa kamu kurang tidur.

Dengan demikian, kesulitan tidur yang kamu rasakan mungkin adalah akibat dari stres pekerjaan yang kamu rasakan.

Baca Juga: Ini Cara Mengatasi Perasaan Cemas dan Stres saat Mencari Pekerjaan

5.  Sering sakit

Kesehatan fisik bisa menjadi indikator dari kesehatan mental kamu, Kawan Puan.

Jika kamu merasa menjadi lebih sering sakit, stres pekerjaan mungkin bisa menjadi penyebabnya.

Jika pekerjaan benar-benar membuat kamu jadi lebih sering sakit, itu adalah indikator yang baik bahwa inilah saatnya untuk mencari posisi baru.

Masih melansir dari sumber yang sama, stres kerja dapat memperburuk masalah kesehatan fisik dan mental.

Stres yang berkepanjangan dapat menyebabkan kelelahan dan depresi serta meningkatkan risiko hipertensi, diabetes dan penyakit jantung.

6. Kamu makan lebih banyak atau lebih sedikit dari biasanya

Kawan Puan, nafsu makan yang tiba-tiba bertambah atau tiba-tiba berkurang bisa menjadi indikasi bahwa kamu sedang mengalami stres.

Jika kamu makan atau minum terlalu banyak atau terlalu sedikit dari biasanya, itu bisa menjadi petanda bahwa kamu stres di tempat kerja.

Stres kerja yang kamu rasakan ini bisa menjadi petanda bahwa pekerjaan yang kamu miliki tersebut mungkin kurang cocok untukmu.

7. Takut hari senin atau sulit bangun untuk bekerja

Lelah di pagi hari adalah hal yang normal.

Namun, jika kamu merasa takut setiap kali alarm berbunyi atau setiap hari Senin datang maka ada hal yang perlu dipertanyakan.

Baca Juga: Yuk, Daftar Pelatihan Digital Gratis Ini agar Mudah Mendapat Pekerjaan

Apakah pekerjaan kamu sekarang ini membuatmu frustasi sampai kamu cemas seperti ini?

Jika kecemasan menyita pikiran dan menguras energi, pertimbangkanlah untuk mencari pekerjaan baru.

8. Sering berdebat dengan rekan kerja atau atasan

Kawan Puan, jika ketidakpuasan kamu dengan pekerjaan bisa menyebabkan ketegangan di kantor.

Jika kamu sering berdebat dengan kolega atau atasan maka sudah waktunya untuk mempertimbangkan pekerjaan baru.

Nah, itu dia berbagai tanda yang bisa dijadikan indikasi kamu perlu mencari pekerjaan yang baru.

Semoga bisa bermanfaat ya! (*)

Sumber: The Balance Careers
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

4 Momen Memukau di Konser Isyana, Dari Duet hingga Kehangatan Keluarga