Mengenal Indomy Bar Association, Wadah Edukasi Hukum dari BTS ARMY Indonesia

Alessandra Langit - Senin, 26 Juli 2021
BTS ARMY Indonesia ciptakan Indomy Bar Association sebagai wadah bantuan hukum para fans di Indonesia.
BTS ARMY Indonesia ciptakan Indomy Bar Association sebagai wadah bantuan hukum para fans di Indonesia. HYBE Labels

BTS sudah menjadi saksi banyak perjalanan penting dan bermakna dalam hidup Dyla, serta menjadi kekuatan baginya.

Maka, ia ingin "membayar" pengalaman itu semua dengan membangun Indomy Bar Association, yang memungkinkannya membantu orang lain.

"Aku merasa berutang sama BTS dan bertekad untuk bantu banyak orang sebagai bentuk pelunasan utang," ujar Dyla.

"Selain itu, BTS juga membuatku selalu haus akan ilmu sih, karena selalu aja ada hal baru dari mereka yang mendorong aku untuk belajar," cerita Dyla lebih jauh.

Dyla bersama dengan Indomy Bar Association saat ini belum berani untuk bermimpi terlalu besar.

"Kami baru open recruitment juga, kami mau menyatukan pikiran dulu, supaya bisa selaras tujuan utama Indomy Bar Association dan masing-masing anggota juga," ucap Dyla.

Baca Juga: Komunitas BTS ARMY: Ruang Aman bagi Keberagaman dan Perwujudan Globalisasi Sesungguhnya

Namun, mimpi Dyla yang pasti adalah dengan adanya Indomy Bar Association, semakin banyak ARMY yang terbantu dan teredukasi soal hukum.

Dyla ingin sekali bisa ikut membantu ARMY yang mengalami kasus-kasus kekerasan seksual, kekerasan dalam hubungan romantis, kekerasan berbasis gender, dan masih banyak lagi.

"Aku berharap sekali bisa ikut membantu mereka, paling tidak jadi tempat aman untuk mereka dulu," tutup Dyla.

Jika Kawan Puan tertarik untuk bergabung dan berpartisipasi dalam Indomy Bar Association, kamu dapat menggali informasi lebih dalam di akun media sosialnya. (*)

Sumber: Wawancara
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru