Keringat Saat Aktivitas Fisik Sebabkan Breakout, Ini Cara Mencegah Jerawat Setelah Olahraga

Ratu Monita - Rabu, 11 Agustus 2021
Mencegah dan mengatasi jerawat setelah olahraga
Mencegah dan mengatasi jerawat setelah olahraga Freepik.com

1. Membersihkan wajah sebelum olahraga

Memastikan kondisi wajah bersih sebelum memulai olahraga adalah hal penting untuk dilakukan, Kawan Puan.

Tindakan ini penting dilakukan untuk mengangkat bakteri dan kotoran yang sudah ada di permukaan kulit. 

Mengingat olahraga membuka pori-pori wajah, maka jika tidak membersihkan akan membuat berbagai jenis kotoran mudah masuk ke dalam pori-pori dan menimbulkan breakout

Pastikan juga kamu tidak menggunakan riasan atau pun krim wajah, karena keduanya dapat menyumbat pori-pori, sehingga meningkatkan pertumbuhan bakteri. 

Untuk mengurangi jumlah keringat dan bakteri yang masuk ke dalam kulit, kamu juga bisa pertimbangkan penggunaan ikat kepala yang bersih.  

Baca Juga: Benarkah Suplemen Klorofil Bisa Sembuhkan Jerawat? Ini Kata Dokter

2. Membersihkan wajah setelah olahraga

Tak hanya sebelum berolahraga, kamu juga harus membersihkan wajah setelah melakukan aktivitas fisik. 

"Idealnya menggunakan pembersih dengan kandungan salicylic acid untuk membantu membersihkan pori-pori dari keringat atau pun jenis kotoran lainnya," jelas Dr. Bhanusali. 

Selanjutnya, untuk mengeringkan wajah pastikan kamu menggunakan handuk bersih dan berbahan lembut.

Sumber: Byrdie
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja