KEK Singhasari
Kawasan wisata ini terletak di Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur.
Lokasinya tak jauh dari Bandara Internasional Juanda Surabaya dan Pelabuhan Tanjung Perak.
Nilai plus-nya sendiri datang dari sektor pariwisata dengan tema heritage and historical tourism, mengingat kawasan ini sarat akan warisan sejarah Kerajaan Singosari.
Di sini, banyak sekali candi-candi peninggalan kerajaan Singosari yang bisa kamu datangi.
Diantaranya Candi Singosari, Candi Jago, Candi Kidal, dan Candi Sumberawan.
Baca Juga: Rekomendasi 5 Museum di Sumatera Utara yang Bisa Kamu Kunjungi
KEK Tanjung Kelayang
Kawasan ini menyimpan keindahan wisata bahari yang sangat memikat.
Letaknya berada di Kepulauan Bangka Belitung.
Mungkin Kawan Puan sudah familiar dengan kawasan Tanjung Kelayang ini, sebab, Tanjung Kelayang tak lain adalah lokasi syuting film Laskar Pelangi tahun 2015 silam.
Pantai yang menjadi lokasi syuting tersebut tepatnya adalah pantai Tanjung Tinggi.
Ada pula pantai Tanjung Kelayang yang dipenuhi dengan deretan batu granit raksasa.
Adapun kawasan wisata ini dikembangkan dengan mengangkat konsep "Socially and Environmentally Responsible Development and Cultural Preservation” atau sederhananya wisata berkelanjutan.