Layanan Konseling Online dengan Psikolog atau Psikiater, Begini Cara, Harga, Serta Manfaatnya

Maharani Kusuma Daruwati - Selasa, 17 Agustus 2021
Konseling online bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, dengan suasana lebih santai dan harga terjangkau.
Konseling online bisa dilakukan kapan saja dan di mana saja, dengan suasana lebih santai dan harga terjangkau. Nattakorn Maneerat

Kawan Puan bisa mendapatkan konseling online melalui jasa psikologi yang kini telah banyak tersedia, di antaranya ada Riliv, Kalm, Getbetter.id, Klee, dan Kariib.

Kamu bisa langsung mengunjungi situs-situs tersebut dan mendaftarkan diri serta membuat janji untuk konseling.

Kawan Puan mungkin juga bertanya, kira-kira berapa ya biaya yang harus dikeluarkan?

Harga layanan konsultasi online dapat berbeda-beda, umumnya mulai dari Rp 100.000 per sesi.

Kawan Puan bisa saja menanyakan mengenai harga masing-masing penyedia layanan sebelum melakukan sesi konsultasi.

Baca Juga: Menurut Suvei, Mayoritas Masyarakat Indonesia Merasa Kesepian hingga Pernah Ingin Menyakiti Diri Sendiri

Namun, ada yang perlu diingat ya Kawan Puan, bahwa beberapa layanan konseling online mungkin tidak menyediakan hal-hal berikut ini.

  • Bukan layanan darurat. Sehingga, apabila seseorang berada dalam kondisi yang mengancam nyawa, segera hubungi 119 atau menuju IGD rumah sakit terdekat.
  • Tidak tersedia 24 jam dan/atau di hari libur. Silakan tanyakan kepada masing-masing penyedia layanan.
  • Hanya menerima konsultasi melalui pesan teks (chat) atau telepon dan mungkin tidak menerima konseling via video call.
  • Tidak menyediakan layanan diagnosis kondisi kejiwaan dan pemberian resep obat-obatan. Kamu mungkin tetap akan diminta untuk melakukan diagnosis, terapi, dan pembelian resep obat secara tatap muka.

(*)

Sumber: Huffington Post,Into The Light Indonesia
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat