Tips Jitu agar Foto Terlihat Fotogenik saat Berpose Depan Kamera

Ratu Monita - Jumat, 20 Agustus 2021
Tips terlihat fotogenik
Tips terlihat fotogenik Freepik

2. Senyum dengan mata, tak hanya bibir

Sering kali sebagian dari kita berkspresi hanya di area bibir namun dengan pandangan mata kosong.

Hal ini tentu saja tidak akan memberikan hasil gambar yang baik, maka penting untuk berekspresi juga melalui mata. 

Bahkan ini disarankan oleh pembawa acara America's Got Talent yang selalu menyampaikan pada peserta untuk selalu tersenyum dan mata yang juga memberikan senyuman. 

Dengan begitu, akan membuat ekspresi di kamera terlihat lebih santai namun begitu tulus tanpa adanya paksaan.

3. Memanfaatkan pencahayaan alami

Untuk terlihat fotogenik, tentu pencahayaan yang tepat menjadi salah satu kunci utamanya. 

Karenanya, sebelum mengambil gambar pastikan untuk mendapatkan sumber cahaya utama yang berada di depan, seperti penggunaan ring light tepat di depan. 

Selain ring light, pencahayaan alami dari luar juga akan memberikan hasil foto yang baik dan tampak begitu natural. 

Baca Juga: Kian Inklusif, Ini 5 Model Internasional Berhijab yang Ramaikan Industri Fashion

4. Menggunakan selembar kertas

Ya, kamu tidak salah baca, untuk dapat tampil fotogenik kamu membutuhkan selembar kertas untuk mendukung hasil foto. 

Menurut make up artist, Michelle Phan, cukup taruh selembar kertas di bagian bawah dagu dan ini akan memberikan pencahayaan alami ke arah wajah serta mengurangi bayangan yang dapat membuat kamu terlihat double chin.

Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat