Ingin Anak Gemar Membaca Buku? Cobalah Cara Sederhana Berikut Ini!

Ericha Fernanda - Minggu, 22 Agustus 2021
Mengajari anak gemar membaca
Mengajari anak gemar membaca Pexels/Alex Green

Biarkan anak melihatmu membaca, mereka lambat laun akan meniru kebiasaan baikmu ini.

Selain itu, biarkan mereka mengganggu dan banyak bertanya tentang apa yang kamu baca, rasa penasarannya akan mendorongnya untuk membaca buku.

2. Membaca bersama anak

Salah satu hal terbaik yang dapat dilakukan orang tua dengan anak adalah membaca bersama secara rutin.

Akan lebih baik jika kamu membiasakannya sejak bayi, ambil buku yang mereka sukai meskipun lebih banyak gambarnya daripada kata-katanya.

Ini adalah sebuah proses, awalnya mungkin kamu sering membaca untuknya tapi kemudian dorong mereka untuk membaca secara bergiliran.

Baca Juga: Ide Kegiatan Edukasi Alam untuk Anak-Anak yang Bisa Dilakukan di Rumah

3. Temukan buku yang menarik untuk anak-anak

Jika anakmu belum suka membaca, mungkin kamu belum menemukan buku yang sesuai dengan minatnya.

Jangan takut untuk memberikan bahan bacaan di luar usianya atau tingkat membaca buku yang disarankan, jelajahi berbagai genre buku dan topik yang menarik untuk anak-anakmu.

Sumber: metro parent
Penulis:
Editor: Arintya