Ingin Anak Gemar Membaca Buku? Cobalah Cara Sederhana Berikut Ini!

Ericha Fernanda - Minggu, 22 Agustus 2021
Mengajari anak gemar membaca
Mengajari anak gemar membaca Pexels/Alex Green

Selain itu, jadikan jadwal rutin ke toko buku misalnya sebulan sekali agar anak-anak bisa memilih bacaan apa yang menarik baginya.

4. Mendengarkan buku audio

Apakah Kawan Puan sudah mengetahui bagaimana buku audio itu?

Jadi, buku audio ini adalah buku yang mengeluarkan suara. Misalnya, saat kamu menekan atau menunjuk kata-kata dalam buku, maka akan keluar suara yang akan menjelaskannya.

Ini pasti sangat menarik bagi anak-anak dan menciptakan pengalaman membaca yang lebih interaktif.

Buku audio juga bisa dinikmati di mana-mana, seperti saat di perjalanan atau saat kamu sibuk dengan urusan rumah tangga.

Baca Juga: Selain Sabar, Ini Tips Mengatasi Anak Tantrum dari Jennifer Bachdim

5. Buat perpustakaan kecil di sudut ruangan

Buat perpustakaan kecil dengan lemari terbuka di sudut ruangan, kamu bisa meletakkannya di ruang bermain, ruang keluarga, atau di dekat sofa ruang tamu.

Memiliki ruang membaca yang tenang dan nyaman akan sangat berguna bagi anak-anak, terlebih saat mereka sedang bosan dengan permainannya.

Nah, kelima cara mengajarkan anak gemar membaca buku tersebut bisa Kawan Puan terapkan juga untuk buah hati.

Yuk ajak pasangan untuk juga menerapkan cara mengajari anak gemar membaca buku ini! (*)

Sumber: metro parent
Penulis:
Editor: Arintya