Apa Itu Alat Kontrasepsi Koyo KB? Simak Penjelasannya Berikut!

Sarah D. Ekaputri - Kamis, 26 Agustus 2021
Apa itu koyo KB dan bagaimana cara menggunakannya?
Apa itu koyo KB dan bagaimana cara menggunakannya? Natty Blissful

Namun, ketiga metode kontrasepsi ini tentu memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.

Penggunaan pil dan suntik KB misalnya, memerlukan kedisiplinan dari diri sendiri agar tetap efektif, jika kelewatan, bisa jadi efektivitasnya berkurang.

Di sisi lain, penggunaan IUD atau spiral dianggap kurang nyaman dan tak jarang ditakuti oleh sebagian kecil perempuan.

Baca Juga: Alat Kontrasepsi IUD Menimbulkan Jerawat? Simak Penjelasannya Berikut

Namun, Kawan Puan tak perlu khawatir.

Pasalnya, selain ketiga metode kontrasepsi di atas, ada cara lainnya untuk merencanakan kehamilan tanpa perlu melewati suntikan, konsumsi pil, atau pemasangan spiral.

Cara tersebut adalah dengan penggunaan koyo KB atau plester KB.

Apa itu koyo KB?

Koyo KB atau birth control patch merupakan metode kontrasepsi hormonal.

Sama halnya dengan pil, suntik KB, dan IUD, koyo KB juga bekerja dalam menghambat kehamilan lewat pelepasan hormon.

Penulis:
Editor: Arintya