4. Jangan abaikan rasa sakit yang timbul
Kawan Puan, jika latihan beban menyebabkan rasa sakit, sebaiknya hentikan.
Kamu juga perlu beristirahat sejenak hingga tubuh pun terasa pulih.
Ketika kamu memulai latihan beban kembali, mulailah latihan beban dari yang ringan terlebih dulu, tujuannya rasa sakit tak muncul lagi.
Baca Juga: Ini Alasan Mengapa Olahraga Mampu Membantumu Mengatasi Stres
5. Jangan lupa gunakan sepatu
Kawan Puan, hal wajib lainnya yang penting kamu taati adalah menggunakan sepatu.
Sepatu dapat melindungi dan memberikan kenyamanan pada kaki sehingga mencegah tergelincir atau terluka karena angkat beban.
Selain itu, sepatu juga melindungi kaki apabila ada beban yang jatuh.
Nah, Kawan Puan hendaknya kelima hal ini wajib kamu perhatikan untuk terhindar dari berbagai kesalahan yang sering terjadi saat angkat beban.
Jangan lupa juga saat latihan beban, lakukan dengan penuh konsentrasi dan teknik yang tepat ya, sehingga programmu berjalan baik. (*)