Parapuan.co - LinkedIn menjadi platform yang semakin populer untuk mencari kerja dengan mudah saat ini.
Banyak perekrut yang menggunakan LinkedIn untuk menemukan kandidat yang akan menempati posisi di perusahaan.
Maka dari itu, profil LinkedIn yang tepat dapat meningkatkan pencarian pekerjaan kamu.
Nah untuk lebih lengkapnya, berikut tips anti mainstream membuat profil LinkedIn supaya dilirik rekruter, seperti dilansir dari laman TopResume.
Mengubah headline
Headline menjadi bagian yang tercantum di bawah nama profil kamu dan merupakan posisi saat ini yang sedang kamu jalani sebagai pelajar atau profesional.
Kamu dapat membuat headline menonjol dengan memasukkan kata kunci yang menyoroti keterampilan profesional yang relevan.
Alih-alih mencantumkan soft skill, fokus pada bidang spesifik yang kamu geluti, dan gunakan kalimat yang menggambarkan dirimu sebagai profesional.
Tak hanya itu, kamu juga bisa menggunakan spacer untuk menarik secara visual seperti ("|," "●," "★," atau "♦").
Baca Juga: Buat Akun LinkedIn Jauh Lebih Menarik, Perhatikan Tiga Tips Ini
Sesuaikan tautan profil publik
Untuk diketahui, LinkedIn menawarkan URL default untuk profil publik kamu.
Namun URL tersebut biasanya panjang dan berisi huruf dan angka acak, sehingga terlihat susah untuk dibaca.
Rupanya, kamu bisa menyesuaikan URL untuk profil LinkedIn dengan memasukkan nama lengkap atau kombinasi nama dan profesi sehingga terlihat lebih efisien.
Misalnya seperti linkedin.com/in/maudyayunda atau linkedin.com/in/MaudyAyundaMBA.
Gunakan foto profil yang terlihat profesional
Foto profil headshot yang terlihat profesional memungkinkan kamu lebih mudah dikenali, terutama oleh perekrut.
Hindari menggunakan foto selfie dengan pose yang hanya bisa diakses oleh diri senditi atau teman dekat.
Mencoba foto dengan pose profesional bisa kamu coba untuk mendapat foto profil yang tepat untuk LinkedIn.
Baca Juga: Agar Mencari Kerja Lewat Platform LinkedIn Sukses, Cobalah 3 Tips Ini
Berikan informasi dengan tepat
Pastikan informasi yang kamu cantumkan di profil sama dengan informasi yang terdapat di resume.
Cara ini membantu menceritakan cerita yang konsisten ketika perekrut memeriksa media sosial yang kamu miliki.
Informasi terkait riwayat pekerjaan, deskripsi pekerjaan, kompetensi yang miliki, dan lainnya yang berhubungan dengan informasi dalam resume, dan cover letter.
Menguraikan perjalanan karir
Cobalah untuk memperluas perjalanan karir yang ada di resume dan surat lamaran.
Nah LinkedIn memungkinkan kamu untuk memperluas informasi dalam resume. Ini berarti kamu dapat menawarkan lebih banyak informasi kepada publik dan perekrut.
Misalnya, kamu dapat menyoroti pencapaian penting di semua kategori LinkedIn seperti projek, publikasi, sertifikasi, dan lainnya.
Tak hanya itu, kamu juga mempunyai opsi untuk menyertakan minat dan detail pribadi secara profesional.
Nah itu dia cara anti mainstream yang bisa kamu lakukan supaya profil LinkedIn kamu dilirik perekrut. Semoga tips ini membantu perjalanan karir kamu, yah. (*)
Baca Juga: LinkedIn hingga Twitter, Ini Media Sosial yang Cocok buat Pengembangan Karier