Hari Olahraga Nasional, Ini 5 Tips Memulai Olahraga bagi Perempuan Usia 40an

Ericha Fernanda - Kamis, 9 September 2021
Olahraga untuk perempuan usia 40an
Olahraga untuk perempuan usia 40an Thirawatana Phaisalratana

Parapuan.co - Peringatan Hari Olahraga Nasional 2021 ini bertujuan untuk menyadarkan kita akan pentingnya berolahraga, bergerak, atau melakukan aktivitas fisik.

Aktivitas fisik sangat dianjurkan bagi usia berapa pun dan tidak ada kata terlambat untuk memulai olahraga. Toh, ada banyak tips berolahraga untuk usia dewasa.

Bahkan, untuk Kawan Puan yang berusia menuju kepala 4, tenang saja, ada beragam tips mulai olahraga bagi perempuan usia 40an.

Pasalnya, olahraga akan membuat tubuh kita semakin bugar, sehat, pikiran positif, dan menghindarkan dari penyakit-penyakit tidak terduga akibat kurang gerak.

Nah, bagi Kawan Puan yang kini menginjak usia 40an, memulai olahraga di usia tersebut tidaklah aneh atau bahkan ketinggalan, lho!

Baca Juga: Olahraga untuk Perempuan yang Aktif Bekerja dari Rumah, Apa Saja?

Justru kamu memulai awal yang baik untuk masa depan yang lebih sehat.

Jika Kawan Puan menjadi terbiasa berolahraga dengan jadwal rutin, pengaruh positif karena olahraga akan segera kamu dapatkan dan rasakan.

Sebagaimana mengutip Healthline, berikut ini langkah-langkah awal yang bisa Kawan Puan lakukan untuk memulai olahraga di usia 40an.

1. Awali dengan Olahraga Ringan 

Sebenarnya Kawan Puan tidak perlu berolahraga selama berjam-jam setiap hari. Cobalah jalan cepat atau olahraga ringan selama 30 menit sehari dengan total 5 hari seminggu.

Jika kamu memiliki waktu lebih banyak untuk melakukan latihan yang lebih intens, seperti jogging atau lari, CDC mengatakan 75 menit per minggu sudah cukup atau hanya 15 menit per hari.



REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?