Saat mengajar dalam masa percobaan persiapan sekolah tatap muka, mungkin kita akan merasa heran dengan tingkah siswa yang terus bergerak aktif tanpa kenal lelah.
Melihat hal tersebut biasanya akan mendorong kita untuk menyuruh mereka duduk diam.
Tak jarang, ada guru yang bahkan menghukum anak hiperaktif dengan membatasi waktu istirahatnya. Sayangnya, cara ini justru dinilai kurang tepat dalam mengatasi anak hiperaktif.
Sebab, aktivitas bermain yang dilakukan oleh anak adalah cara mereka untuk mengeluarkan energi yang tersisa.
Jika energi tersebut tidak dikeluarkan, maka tingkat hiperaktivitas anak akan semakin meningkat kedepannya.
Sebagai guru, kamu bisa mendisiplinkan anak yang hiperaktif dengan cara efektif lain.
2. Pasangkan Siswa dengan Teman
Dalam rangka persiapan pembelajaran tatap muka, kamu dapat mempertimbangkan untuk memasangkan siswa hiperaktif dengan seorang teman dalam menjalankan tugas kelas seperti membagikan kertas, membersihkan papan tulis, atau aktivitas fisik lainnya.
Cara ini dapat memberi siswa waktu istirahat sekaligus kesempatan bagi anak untuk bergerak namun juga mereka melakukan sesuatu.
Selain itu, kamu juga dapat membiarkan anak hiperaktif mengikuti aktivitas olahraga seperti lari, basket, dan aktivitas fisik lainnya.
Adanya aktivitas fisik dapat mengurangi kegelisahan yang mereka rasakan lho, Kawan Puan.
Baca Juga: Persiapan Sekolah Tatap Muka, 8 Barang Ini Wajib Anak Bawa ke Sekolah