Untuk Perempuan Menikah, Ini Cara Mengatasi Kesepian dalam Hubungan

Ratu Monita - Sabtu, 18 September 2021
Perempuan menikah kerap alami kesepian dalam hubungan pernikahan
Perempuan menikah kerap alami kesepian dalam hubungan pernikahan Doucefleur

Penting bagi perempuan menikah untuk menyampaikan apa pun yang dirasakan agar pasangan bisa memahaminya dan tahu harus bertindak seperti apa.

Karena pada dasarnya komunikasi yang begitu terbuka akan semakin memperkuat hubungan pernikahan

Kamu dapat memulai obrolan yang nyaman dan santai di mana kamu bisa mencurahkan isi hati dan mengesampingkan perbedaan di antara satu sama lain. 

Cara ini dilakukan dengan tujuan untuk mencoba memahami perspektif satu sama lain dan tidak saling menyalahkan atas masalah apa pun yang terjadi dalam pernikahan.

Baca Juga: Setelah Perempuan Menikah, Perlukah Punya Rekening Bersama Pasangan?

2. Habiskan Waktu Bersama

Cara lain yang bisa dilakukan untuk mengatasi rasa kesepian dalam hubungan pernikahan ini adalah dengan menghabiskan waktu berdua.

Dengan melakukan quality time berdua, maka kamu dan pasangan dapat menghidupkan kembali perasaan cinta dengan pasangan.

Untuk memulainya, kamu dapat merencanakan liburan akhir pekan bersama.

Dengan liburan singkat berdua ini diharapkan dapat membantu mengatasi permasalahan yang selama ini terjadi dalam pernikahan.

Namun, jika pergi liburan tidak memungkinkan, maka kamu dapat menjadwalkan kencan mingguan di rumah sembari menonton film, memasak bersama, atau sekadar menceritakan keseharian dengan pasangan.

Dengan perempuan berumah tangga mencoba menyisihkan waktu untuk quality time dengan pasangan, pernikahan bisa semakin langgeng.

Sumber: Style Craze
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Atasi Limbah Tekstil, Jalin Dibantu EcoTouch Kumpulkan Pakaian Bekas Karyawan