Cemburu pada Pasangan? Tenangkan Pikiran, Atasi dengan 4 Cara Ini

Ericha Fernanda - Senin, 20 September 2021
Tips mengatasi rasa cemburu
Tips mengatasi rasa cemburu Prostock-Studio

Parapuan.co - Kecemburuan adalah ketidaknyamanan dalam hubungan yang dialami seseorang kepada sesuatu yang dianggap mengganggu pasangannya.

Cemburu biasanya dikaitkan dengan hubungan romantis. Lebih dari itu kecemburuan muncul di lingkungan profesional, persahabatan, keluarga, dan lainnya.

Saat menghadapi perasaan cemburu, reaksi naluri kamu mungkin mendorong perasaan untuk terburu-buru melewatinya karena merasa tidak nyaman dengan situasi.

Kamu bisa melambat sedikit dan melihat terlebih dahulu apa yang terjadi pada dirimu dan sesuatu yang membuatmu cemburu.

Baca Juga: Selain Jujur, Ini 5 Tips Jalin Hubungan Jarak Jauh Tanpa Drama

Sebagaimana mengutip Mindbodygreen, berikut cara mengatasi kecemburuan dalam hubungan dengan bijak.

1. Mengakui sedang cemburu

Tidak perlu gengsi, langkah pertama adalah mengakui bahwa dirimu sedang cemburu, hal ini normal terjadi setiap seseorang menjalin hubungan.

Menyangkal fakta bahwa kamu cemburu berpotensi menempatkan dirimu pada siklus menyangkal perasaan secara terus-menerus.

Jujur dengan diri sendiri secara emosional menghilangkan hambatan tambahan untuk mengatasinya, serta luangkan waktu sejenak untuk menerima apa yang kamu rasakan.

Sumber: mindbodygreen.com
Penulis:
Editor: Dinia Adrianjara


REKOMENDASI HARI INI

Disinggung IDAI, Mengapa Feeding Rules Penting untuk Tumbuh Kembang Anak?