Duh, Menurut Survei IBCWE Kondisi Mental Pekerja Semakin Memburuk

Tentry Yudvi Dian Utami - Sabtu, 25 September 2021
Cara mencegah entrepreneur tidak burnout
Cara mencegah entrepreneur tidak burnout staticnak1983

Diikuti oleh kekhawatiran akan kondisi keuangan dan keluarga yang menjadi alasan dampak negatif terhadap kesehatan mental pekerja.

Kekhawatiran mengenai masalah keuangan meningkat sebagai sumber tekanan terbesar bagi laki-laki.

Tanggung jawab di rumah yang semakin meningkat memiliki dampak terbesar terhadap kesehatan fisik, di mana perempuan terdampak seiring dengan berlanjutnya pandemi.

Penyeimbangan kondisi kerja dan keluarga, serta ketegangan keluarga menjadi sumber tekanan mental dan kelelahan bagi perempuan karena peningkatan beban pekerjaan rumah tangga menjadi salah satu penyebab ketegangan fisik bagi setengah perempuan yang mengikuti survei.

Hampir sepertiga dari laki-laki juga mengatakan hal yang senada.

Baca Juga: Lowongan Kerja Startup Traveloka Posisi Livestream dan Content Productions Analyst

Meski begitu, pekerja yang lebih tua mengatakan, mereka memiliki kesehatan jiwa dan fisik yang lebih tangguh dibandingkan pegawai yang lebih muda.

“Mungkin karena pekerja yang lebih tua rata-rata memiliki posisi atau jabatan yang lebih tinggi sehingga pekerja yang lebih muda akan mengalami kekhawatiran-kekhawatiran tertentu, khususnya stabilitas kerja,” ujar Maya Juwita, Direktur Eksekutif Indonesia Business Coalition for Women Empowerment (IBCWE).

Angka ini diperoleh melalui survei mengenai dampak COVID-19 terhadap karyawan swasta di Indonesia.

Survei ini dilakukan pada dua gelombang yaitu di Bulan Mei dan Desember 2020.

Survei ulang pada Desember 2020 dilakukan untuk memahami bagaimana pandemi memengaruhi karyawan setelah hampir satu tahun pandemi.

Lebih lanjut, pandemi COVID-19 terus mendatangkan dampak yang signifikan terhadap para pegawai sektor swasta di Indonesia.



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat