2. Melewatkan Sarapan
Melewatkan sarapan adalah awal memulai pagi yang tidak disarankan, sebab sarapan sangat penting setelah kamu beristirahat semalaman dan bersiap untuk memulai aktivitas.
Bergegas bekerja dan melakukan aktivitas lain tanpa sarapan tidak hanya memengaruhi berat badan dan kemampuanmu untuk berkonsentrasi, tetapi juga kualitas tidur.
Orang yang sering melewatkan sarapan cenderung kurang tidur dan bangun dengan perasaan dan suasana hati yang kurang baik.
Baca Juga: Perhatikan Penyebab Nyeri Punggung, Bisa Karena Tempat Tidur
3. Minum Teh Hitam Sebelum Tidur
Teh herbal dikenal memiliki efek menenangkan dan telah digunakan untuk mengobati insomnia selama bertahun-tahun.
Jenis teh seperti chamomile atau lavender dapat membantumu rileks dan bahkan meningkatkan kualitas tidur.
Tapi, tidak semua teh berefek sama. Misalnya, teh hitam mengandung kafein yang tinggi dan dapat menyebabkan kegugupan dan insomnia di malah hari.
4. Pergi ke Gym di Malam Hari
Berolahraga membantumu rileks dan menghilangkan kecemasan yang akan meningkatkan kualitas tidurmu.
Tetapi, berolahraga di malam hari mungkin lebih berbahaya dan membuat tidur Kawan Puan menjadi kurang nyenyak.
Pergi ke gym dalam waktu satu jam sebelum tidur tidak akan memberikan waktu bagi suhu tubuh untuk turun, ini menyebabkan insomnia atau bangun di tengah malam.
Jika kamu ingin berolahraga di malam hari, lakukan olahraga dengan intensitas rendah setidaknya 4 jam sebelum tidur.