Sesuai dengan Emosi Saat Itu
Lagu sedih biasanya kita dengarkan saat perasaan kita juga sedih atau tidak menentu.
Di situ, tugas musik sebagai vicarious emotion atau perwakilan emosi.
Musik membantu menyalurkan frustasi seseorang atau memberikan emosi negatif seperti kemarahan dan kesedihan.
Ketika kita mendengarkan lagu galau atau menonton film menyedihkan, kita merasa terwakili oleh musik.
Melepaskan Hormon Prolaktin
Musik sedih terkait dengan hormon prolaktin karena musik ini menipu otak untuk melepaskan hormon tersebut.
Prolaktin menghasilkan perasaan tenang untuk melawan rasa sakit mental dan hal tersebut terjadi saat kita sedih karena mendengar lagu galau.
Baca Juga: Dikenal Introvert yang Idealis dan Kreatif, Ini Kepribadian INFP
Empati
Empati selalu muncul saat kita mendengarkan musik sedih. Perasaan ini didefinisikan secara luas sebagai proses saat kita memahami apa yang orang lain rasakan.
Musik sedih dapat membangkitkan perasaan empati terhadap sebuah kejadian atau perasaan.
Pengaturan Suasana Hati
Musik sedih menghasilkan manfaat psikologis melalui pengaturan suasana hati.
Musik sedih memungkinkan pendengar melepaskan diri dari situasi menyedihkan seperti putus cinta bahkan kematian untuk fokus pada musik tersebut.