Digemari Masyarakat Lokal dan Internasional, Begini Sejarah Indomie

Firdhayanti - Rabu, 6 Oktober 2021
Sejarah Indomie yang jadi mi instan populer di Indonesia dan mancanegara.
Sejarah Indomie yang jadi mi instan populer di Indonesia dan mancanegara. Freepik.com

 

Sementara itu, untuk Kuliner Lokal Indonesia menghadirkan berbagai varian rasa asli kuliner khas daerah lokal, seperti Indomie Goreng rasa Dendeng Balado dan Indomie rasa Soto Lamongan.

Indomie juga sudah merambah pasar internasional sejak lama. Mi instan ini telah diekspor ke berbagai negara di dunia, seperti negara-negara Arab, Afrika, hingga Eropa. 

Di kancah internasional, orang pun menggemari Indomie. Mi instan ini telah memenangkan berbagai penghargaan, seperti ramen terenak versi LA Times pada 2020 silam. 

Baca Juga: Kisah Sukses Bintari Saptanti, Jual Bakmi Yogya Kemasan Pertama hingga Kanada

Indomie goreng menempati posisi teratas dalam peringkat mi instan terbaik di dunia versi media Australia hingga Ramen Rater.

Bahkan baru-baru ini, dua varian Indomie goreng, yakni Indomie Goreng Original dan Indomie Rasa Ayam Panggang masuk ke dalam mi instan goreng terenak versi NY Magazine. 

(*)

Sumber: Indomie.co.id
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat