Lidah dan Mulut Terbakar Akibat Makanan Panas? Sembuhkan dengan Cara Ini

Ericha Fernanda - Rabu, 6 Oktober 2021
Cara meredakan lidah dan mulut terbakar akibat makanan panas.
Cara meredakan lidah dan mulut terbakar akibat makanan panas. patrisyu

Parapuan.co - Lidah dan mulut merasakan sensasi terbakar gara-gara menyantap makanan panas sudah sering terjadi.

Makanan panas memang jadi salah satu penyebab lidah dan mulut merasakan sensasi terbakar.

“Beberapa penyebab paling umum dari luka bakar mulut termasuk makanan panas dan cairan yang hampir mendidih,” jelas Matthew Goldman mengutip Cleveland Clinic.

“Luka bakar di mulut juga bisa terjadi karena menghirup uap panas,” tambahnya.

Baca Juga: Selain Tak Bersihkan Lidah, Ini 5 Kebiasaan yang Salah saat Sikat Gigi

“Luka bakar mulut ringan biasanya tidak memerlukan perawatan,” katanya.

Namun yang jadi masalah adalah ketika sensasi terbakar ini tak kunjung reda hingga mengganggu indra pengecapan kita.

Mencoba untuk dibiarkan saja, namun sensasi mulut dan lidah terbakar tak kunjung reda.

Lalu apa yang harus kita lakukan? Sebenarnya ada beberapa cara menghilangkan lidah dan mulut terbakar gara-gara makanan panas.

Matthew merekomendasikan beberapa cara untuk mengatasi atau pertolongan pertama pada lidah dan mulut terbakar.

1. Minum Air Dingin

Seperti luka bakar ringan lainnya, air dingin dapat membantu meredakan iritasi lidah.

Minumlah segelas air dingin untuk menurunkan suhu lidah yang terbakar dan menjaga mulut tetap terhidrasi.

Baca Juga: Penting! Ini 6 Arti Warna Lidah, dari Sehat hingga Jantung Bermasalah

Aliran air liur adalah kunci untuk memastikan bakteri tidak lebih merusak area tersebut.

Jauhi makanan dan minuman panas, yang hanya akan mengiritasi lidah yang terbakar hingga sembuh.

2. Bilas dengan Air Garam

Tambahkan 1/8 sendok teh garam halus ke dalam segelas air hangat sekitar 250 mililiter, berkumur dengan lembut, lalu ludahkan.

Garam adalah antiseptik alami yang dapat mengurangi pembengkakan dan rasa sakit serta meredakan gejala luka bakar.

“Tetapi hindari obat kumur berbasis alkohol, yang dapat mengiritasi luka dan meningkatkan rasa sakit,” saran Matthew.

3. Makanan Dingin dan Lembut

Selama beberapa hari berikutnya, sementara lidah atau langit-langit mulutmu terasa sensitif, sebaiknya konsumsi makanan yang lembut dan dingin untuk membantu penyembuhannya.

Baca Juga: Jangan Panik, Atasi Bau Mulut Hanya dengan 4 Cara Sederhana Ini

Pastikan untuk minum segelas air pada saat yang sama untuk membersihkan sisa-sisa makanan yang tertinggal yang masih bisa melukai lidahmu.

4. Salep antibiotik topikal

Salep antibiotik juga menjaga bagian luar mulutmu tetap terhidrasi sambil mencegah infeksi.

Seperti petroleum jelly, jangan digunakan untuk perawatan dalam mulut atau lidah karena produk ini hanya untuk pemakaian luar.

Jadi, itulah cara mengatasi lidah terbakar di rumah ya, Kawan Puan.

Jika gejala masih terasa hingga beberapa hari atau lebih parah, segera bawa ke unit gawat darurat untuk pemeriksaan kesehatan lebih lanjut.

5. Petroleum Jelly

Oleskan petroleum jelly di bibir dan sudut mulutmu untuk menjaga kelembapan dan kenyamanan hingga kamu sembuh.

Baca Juga: Penting, Begini Cara Rawat Sikat Gigi agar Tak Jadi Sarang Bakteri

Pelembap ini jangan dioleskan ke lidah juga karena bisa tertelan.

Produk ini hanya untuk pemakaian luar.

6. Jaga Kebersihan Mulut

Menjaga kebersihan mulut dapat membantumu mencegah infeksi, terutama jika kamu memiliki luka atau lecet terbuka.

Tetaplah menggosok gigi dengan hati-hati agar sisa-sisa makanan dan kotoran dapat berkurang di mulutmu.

Semoga cara di atas tadi bisa membantumu menyembuhkan sensasi lidah dan mulut terbakar gara-gara makanan panas, ya! (*)