Parapuan.co - Konsumsi air putih yang cukup sangat berguna untuk menghidrasi tubuh, baik menambah energi dan membantu sistem bekerja.
Selain air dingin biasa yang dikonsumsi, ternyata rutin minum air hangat juga memberikan banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Air hangat juga menghangatkan tubuh, sebab ketika kita meneguknya maka kehangatan itu akan menjalar ke seluruh tubuh.
Tentunya, air hangat yang kamu minum tidak terlalu panas agar tidak membakar mulut dan lidahmu.
Bahkan, air hangat juga bisa merawat kulit kamu dengan dibarengi penggunaan skincare dan rutin berolahraga.
Baca Juga: 5 Manfaat Minum Air Teratur dan Pengaruhnya terhadap Kulit serta Penurunan Berat Badan
Melansir Bright Side, berikut manfaat tak terduga rutin minum air hangat untuk kesehatan kulit.
1. Membersihkan kulit
Air hangat dapat membantu detoksifikasi atau membersihkan racun dan sisa-sisa kotoran dalam tubuh.
Karena minum air hangat menyebabkan suhu tubuhmu naik, itu membuatmu menjadi berkeringat.
Sehingga, kondisi ini membantumu membuang racun dan memudahkan organ pencernaan untuk menghilangkan kotoran.
Selain itu, air hangat juga berguna membersihkan tubuhmu dari dalam guna mengobati jerawat dan membuat kulitmu sehat dan bercahaya.
2. Mencegah penuaan dini
Selain membuat kulitmu berjerawat, racun dapat membuat kulit menua lebih cepat dan menyebabkan lingkaran hitam dan kantong bengkak di bawah mata.
Minum air hangat membantu memperbaiki sel-sel kulit yang rusak akibat radikal bebas berbahaya dan membuat kulitmu tampak lebih halus dan kenyal.
Pastikan dibarengi penggunaan produk perawatan kulit yang sesuai agar kulitmu lebih bersih dan sehat.
Baca Juga: Benarkah Rajin Minum Air Putih Bisa Melembapkan Kulit? Ini Kata Ahli
3. Mencegah gatal di kulit kepala
Air hangat membuat kulit kepalamu terhidrasi, artinya kamu bisa mengurangi potensi ketombe yang terjadi di kulit rambut.
Ketika kulit kepalamu sehat dan lembap, itu membuat rambutmu menjadi berkilau dan lembut.
Sebagai bonus tambahan, air akan mengaktifkan ujung saraf di akar rambutmu yang mendorong pertumbuhan rambut baru.
4. Mencerahkan kulit
Minum air hangat secara teratur membantu tubuhmu untuk memecah timbunan lemak, melemaskan otot, dan meningkatkan aliran darah.
Peningkatan sirkulasi darah meremajakan sel-sel kulit dan membuatnya tetap bergizi.
Sehingga, memberi sel-sel kulitmu untuk bekerja dengan oksigen dan menghilangkan produk-produk limbah dalam tubuh.
Akhirnya, kulitmu seperti dihidupkan kembali atau diperbarui agar lebih sehat dan bercahaya.
Menghidupkan kembali dan memperbarui kulitmu.
Baca Juga: Minum Air Cukup Bisa Bantu Kesehatan Kulit, Ini Kata Ahli Dermatologi
5. Menghidrasi kulit
Tidak peduli seberapa mahal pelembap yang kamu pakai, itu tidak akan pernah bisa membuat kulitmu bebas kerut jika kamu tidak minum cukup air.
Sesuatu yang sederhana seperti minum air hangat rutin bisa membantu melembapkan kulit, mengurangi bengkak, dan mengencangkan kulitmu.
Selain itu berguna untuk melawan peradangan, membuat organ-organ jadi bersih, dan mencegah terjadinya infeksi pada kulit.
(*)