Ini 5 Tips agar Perempuan Karier Ahli dalam Mengelola Keuangan

Ratu Monita - Minggu, 10 Oktober 2021
Perempuan karier dalam mengelola keuangan.
Perempuan karier dalam mengelola keuangan. Edwin Tan

1. Lakukan financial check up

Langkah awal dalam mengelola keuangan adalah melakukan financial check up atau mengecek kondisi keuangan, menurut Rista.

Dengan melakukan financial check up, perempuan karier bisa mengetahui perihal kepemilikan aset, kondisi porsi hutang, jumlah harta yang dimiliki, dan lain sebagainya.

Setelah itu, maka akan memahami perlu memulai mengelola keuangan dari mana, sehingga bisa lebih tepat arah ke depannya.

2. Daftar semua sumber pendapatan dan pengeluaran

Setelah melakukan financial check up, hal yang perlu kamu jadikan kebiasaan adalah menulis semua sumber pendapatan dan keuangan.

Rista mengatakan, hal ini berguna untuk mengetahui sumber pendapatan, entah dari pendapatan aktif, pasif, investasi, atau pun bisnis.

Selanjutnya, daftarkan secara detail semua pengeluaran rutin setiap bulannya, baik pengeluaran yang bersifat pribadi maupun pengeluaran keluarga.

Dengan rutin melakukan pencatatan ini, maka Kawan Puan akan mengetahui mana yang menjadi pengeluaran produktif dan pengeluaran konsumtif.

Baca Juga: Cara Mengoptimalkan Sertifikasi dan Portofolio untuk Menunjang Karier

3. Buat anggaran keuangan

Hal penting yang tidak boleh dilewatkan adalah memulai membuat anggaran keuangan berdasarkan pengeluaran setiap bulan.

Tak sampai di situ, dalam membuat anggaran keuangan perempuan pekerja harus mempertimbangkan skala prioritas wajib, butuh, dan ingin.

Pengeluaran yang bersifat wajib akan menjadi yang utama, seperti pajak, sedekah, tabungan, asuransi, investasi, biaya pendidikan anak, beserta kebutuhan rumah tangga.

Sementara, bagi perempuan pekerja yang belum menikah, hal yang perlu dilakukan adalah memetakan pengeluaran kewajiban hingga barang yang diinginkan secara bijak.

Dalam perencanaan anggaran ini sebaiknya dibahas bersama dengan pasangan bagi perempuan yang sudah menikah.

Tindakan ini berguna agar timbul rasa percaya, saling terbuka, dan bisa lebih membangun kedekatan antar pasangan.

 



REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!