Baca Juga: 5 Benda Ini Kerap Dilewatkan Saat Membersihkan Rumah, Apa Saja?
2. Gunakan bahan tahan panas
Jika Kawan Puan telah berhasil memperbaiki desain, langkah lain yang bisa Kawan Puan lakukan adalah menambahkan insulator.
Gunanya membuat panas di dalam ruangan hilang.
Ada beragam jenis insulator yang dipasarkan.
Seperti alumunium foil yang dapat memantulkan gelombang panas.
Bahan ini di pasang tepat di sela-sela rangka atap.
Sedangkan bahan lain seperti glass wool, yaitu bahan fiberglass yang disusun menjadi tekstur yang mirip wool.
Berbeda dengan alumunium foil, glass wool diletakkan di loteng atap atau bagian dalam tembok.
Sebagai insulator, bahan ini dipercaya dapat meredam panas.
Namun, belakangan ini insulator mulai jarang digunakan karena tidak baik untuk kesehatan pernapasan dan memicu iritasi kulit.