Tips Merencanakan Babymoon agar Tetap Aman Selama Perjalanan

Ericha Fernanda - Sabtu, 16 Oktober 2021
Tips merencanakan liburan untuk ibu hamil
Tips merencanakan liburan untuk ibu hamil tanatat

4. Pilih tempat duduk dengan bijak

Kamu harus tetap terhidrasi saat berada di udara, yang akan membantumu menghindari kram atau sakit kepala, tetapi mungkin itu mengharuskanmu untuk bolak-balik ke kamar mandi.

Jadi, pilih kursi di lorong yang akan memudahkanmu untuk mengakses kamar mandi.

Kursi di lorong juga memudahkanmu untuk sering berdiri atau melakukan peregangan, yang penting untuk aliran darah dan kenyamanan secara keseluruhan.

Baca Juga: Wajib Gerak! Ini 5 Jenis Olahraga untuk Ibu Hamil di Trimester Pertama

5. Perhatikan makanan yang dikonsumsi

Selama perjalanan, pastikan tubuh terhidrasi dengan baik dengan membawa air putih atau infused water berisi irisan lemon atau jeruk peras.

Makanan yang menawarkan karbohidrat kompleks, protein, dan gula tambahan yang rendah akan membantumu memenuhi nutrisi yang dibutuhkan selama perjalanan.

Selain itu, pisang menjadi camilan dalam penerbangan yang sempurna karena mengandung potasium, magnesium, dan kalsium yang membantu mengurangi kram otot.

(*)

Sumber: Baby 2 Body
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat