2. Susah tidur atau mimpi buruk
Ketika anakmu tiba-tiba mengalami kesulitan tidur atau sering mengalami mimpi buruk, itu bisa menjadi tanda mereka di-bully.
Intimidasi dapat berdampak langsung pada kualitas tidur anak, serta memengaruhi suasana hati mereka.
Cobalah mengawasi anak-anakmu di malam hari untuk memastikan tidurnya nyenyak atau tidak.
Baca Juga: Bukan Dihukum, Begini Gaya Mengasuh secara Positif dan Manfaatnya untuk Anak
3. Menghindari teman dan lingkaran sosial
Kamu bisa mendapati anak lebih memilih untuk tinggal di rumah daripada pergi bertemu teman, ini bisa menjadi tanda-tanda ketakutan.
Selain itu, saat pagi hari mereka malas untuk pergi ke sekolah atau memberikan banyak alasan agar tinggal di rumah saja.
Ini menunjukkan bahwa si anak menghindari kemungkinan untuk bertemu temannya yang suka melakukan bully.