Ingin Berat Badan Turun? Coba Olahraga Lari dengan 5 Aturan Ini

Devi Agustiana - Sabtu, 23 Oktober 2021
Olahraga lari agar berat badan turun
Olahraga lari agar berat badan turun Tirachard

Hindari Makan Berlebihan Sebelum Lari

Jangan makan berlebihan sebelum berlari. Meski olahraga membantu mencerna makanan dan makanan mengisi energi, tetapi sebenarnya tidak demikian.

Saat berlari, darah mengalir ke otot rangka yang membantu proses berlari. Hal ini membuat aliran darah ke sistem pencernaan menurun.

Itulah sebabnya, tubuh tidak dapat mencerna makanan. Pada akhirnya, makan berlebihan sebelum lari dapat menyebabkan kram dan nyeri parah.

Baca Juga: 5 Penyebab Warna Urine Berubah Menjadi Gelap, Salah Satunya Dehidrasi!

Tetap Terhidrasi

Menghidrasi diri sendiri adalah kunci untuk menurunkan berat badan, terutama saat memilih untuk menurunkan berat badan dengan bantuan lari.

Minum banyak air membuat kita berenergi untuk jangka waktu yang lebih lama dan menghindari dehidrasi setelah jangka panjang.

Konsistensi

Jika ingin menurunkan berat badan dengan olahraga lari, maka kamu harus ingat bahwa konsistensi adalah segalanya.

Berlari selama satu atau dua hari dan kemudian berhenti, tidak akan ada hasil dari olahragamu. 

Apabila benar-benar ingin menurunkan berat badan, tetap berpegang pada rencana yang perlahan dan konsisten.

(*)

Sumber: Times of India
Penulis:
Editor: Kinanti Nuke Mahardini


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!