5 Rekomendasi Film Animasi yang Cocok Ditonton saat Halloween bersama Anak

Rizka Rachmania - Selasa, 26 Oktober 2021
Lima rekomendasi film animasi yang cocok ditonton saat Halloween bersama anak.
Lima rekomendasi film animasi yang cocok ditonton saat Halloween bersama anak. Kompas.com

 

4. Hotel Transylvania (2012)

Film animasi Hotel Transylvania mungkin saja jadi salah satu yang populer dan banyak diketahui oleh Kawan Puan.

Film animasi ini sudah dibuat dalam beberapa seri yang saling berhubungan ceritanya dari satu ke yang lainnya.

Hotel Transylvania sendiri menceritakan hotel bintang lima yang diperuntukkan bagi monster dan makhluk halus.

Pemilik hotel ini adalah seorang drakula bernama Dracula yang punya anak perempuan bernama Mavis.

Suatu ketika, saat Dracula merayakan ulang tahun Mavis di hotelnya, para monster dan makhluk halus ini kedatangan tamu seorang manusia laki-laki bernama Jonathan.

Kisah film ini pun selanjutnya mengikuti hubungan manusia dengan drakula dan juga ketakutan Dracula akan manusia yang mungkin saja menyakiti Mavis.

Baca Juga: 5 Film Horor Indonesia yang Diangkat dari Kisah Nyata, Bikin Merinding!

5. Monsters, Inc. (2001)

Monsters, Inc. adalah sebuah pabrik yang terletak di dimensi alternatif dan dijalankan oleh para monster.

Pabrik ini adalah tempat para monster memasuki dunia manusia untuk menakut-nakuti anak-anak agar bisa mengumpulkan jeritan mereka.

Jeritan dari anak-anak manusia ini selanjutnya akan memberikan daya kekuatan untuk Monster World.

Namun masalah muncul ketika salah seorang anak perempuan bernama Boo dari dunia manusia memasuki Monsters, Inc.

Monster bernama James P. Sullivan dan Mike Wazowski pun harus berusaha mengembalikan Boo kembali ke dunianya.

Akan tetapi, tentu saja misi mengembalikan Boo itu tidak semudah yang mereka bayangkan. (*)

Sumber: Rotten Tomatoes
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja