Parapuan.co - Kawan Puan, sebentar lagi ada momen Halloween nih, tanggal 31 Oktober!
Kebetulan, 31 Oktober nanti bertepatan dengan hari Minggu, dimana sekolah dan kantor kebanyakan libur.
Jadi Kawan Puan bisa nih, nonton film animasi bertema Halloween bersama dengan buah hati.
Melalui berbagai layanan streaming online, Kawan Puan bisa menyaksikan film animasi terbaik dengan genre yang cocok dengan Halloween.
Tenang, karena ini adalah film animasi jadi masih aman kok, ditonton untuk anak-anak.
Baca Juga: Merinding! 5 Film Horor Ini Diangkat dari Legenda dan Mitos di Indonesia
Tidak ada adegan kekerasan, baku hantam, bunuh-bunuhan, darah, dan juga lainnya.
Film animasi ini bertema 'seram' tapi masih lucu untuk anak-anak.
Melansir dari situs Rotten Tomatoes, berikut ini lima rekomendasi film animasi yang cocok ditonton saat Halloween bersama dengan anak!
1. Coraline (2009)
Seorang anak perempuan bernama Coraline baru saja pindah rumah dan tanpa sengaja menemukan dunia lain lewat sebuah pintu kecil di rumah barunya.
Dunia paralel itu membawanya pada sebuah tempat yang mirip dengan kehidupannya di dunia nyata namun dengan satu perbedaan mencolok.
Salah satu perbedaan mencolok adalah di dunia paralel yang mirip dengan dunia nyata itu adalah orang-orang di sana bermata kancing.
Di dunia paralel itu, Coraline pun merasa lebih baik karena orang tuanya amat perhatian dengan dirinya, dimana hal tersebut jarang ia dapatkan di dunia nyata.
Meski Coraline senang dengan dunia paralel itu, ada sebuah misteri dan rahasia mengerikan yang membahayakan dirinya.
2. Tim Burton's Corpse Bride (2005)
Sesuai dengan judulnya, Corpse Bride adalah film animasi yang mengikuti kisah pernikahan manusia dengan mayat hidup.
Seorang pemuda kaya raya bernama Victor tanpa sengaja mengucapkan janji pernikahan pada seorang mayat hidup perempuan.
Mayat hidup perempuan itu bernama Emily yang meninggal tepat sebelum momen pernikahannya.
Victor yang saat itu sedang berlatih mengucapkan janji pernikahannya dengan Victoria (kekasihnya) tanpa sengaja memegang ranting yang ternyata jari tangan Emily.
Victor pun berusaha melepas ikatan dengan arwah Emily agar bisa menikahi kekasihnya.
Namun apakah usaha Victor berhasil? Kawan Puan bisa saksikan sendiri Corpse Bride.
Baca Juga: Rekomendasi Podcast Horor Spotify yang Cocok Didengar di Malam Hari
3. Coco (2017)
Seorang anak laki-laki bernama Miguel Rivera tinggal bersama dengan neneknya di sebuah desa kecil di Meksiko.
Nenek bocah laki-laki berusia 12 tahun itu adalah Mama Coco.
Miguel punya keinginan untuk menjadi seorang penyanyi hingga memberanikan diri memasuki makam Ernesto, seorang bintang film dan penyanyi yang populer di era orang tua nenek Miguel.
Miguel mengambil gitar Ernesto di makamnya demi bisa mengikuti audisi musik di desanya.
Namun begitu, ketika ia memetik gitar Ernesto, ia jadi tak terlihat dan pindah ke alam orang yang sudah meninggal.
Di alam orang yang sudah meninggal itu, Miguel melakukan perjalanan panjang demi mencari tahu tentang sejarah keluarganya.
4. Hotel Transylvania (2012)
Film animasi Hotel Transylvania mungkin saja jadi salah satu yang populer dan banyak diketahui oleh Kawan Puan.
Film animasi ini sudah dibuat dalam beberapa seri yang saling berhubungan ceritanya dari satu ke yang lainnya.
Hotel Transylvania sendiri menceritakan hotel bintang lima yang diperuntukkan bagi monster dan makhluk halus.
Pemilik hotel ini adalah seorang drakula bernama Dracula yang punya anak perempuan bernama Mavis.
Suatu ketika, saat Dracula merayakan ulang tahun Mavis di hotelnya, para monster dan makhluk halus ini kedatangan tamu seorang manusia laki-laki bernama Jonathan.
Kisah film ini pun selanjutnya mengikuti hubungan manusia dengan drakula dan juga ketakutan Dracula akan manusia yang mungkin saja menyakiti Mavis.
Baca Juga: 5 Film Horor Indonesia yang Diangkat dari Kisah Nyata, Bikin Merinding!
5. Monsters, Inc. (2001)
Monsters, Inc. adalah sebuah pabrik yang terletak di dimensi alternatif dan dijalankan oleh para monster.
Pabrik ini adalah tempat para monster memasuki dunia manusia untuk menakut-nakuti anak-anak agar bisa mengumpulkan jeritan mereka.
Jeritan dari anak-anak manusia ini selanjutnya akan memberikan daya kekuatan untuk Monster World.
Namun masalah muncul ketika salah seorang anak perempuan bernama Boo dari dunia manusia memasuki Monsters, Inc.
Monster bernama James P. Sullivan dan Mike Wazowski pun harus berusaha mengembalikan Boo kembali ke dunianya.
Akan tetapi, tentu saja misi mengembalikan Boo itu tidak semudah yang mereka bayangkan. (*)